Dianggap Sukses, Drama Korea Producer Berlanjut ke Season 2

Drama Korea Producer akan segera habis, season selanjutnya telah menanti. Benarkah itu?

oleh Desika Pemita diperbarui 19 Jun 2015, 09:30 WIB
Drama Korea Producer akan segera habis, season selanjutnya telah menanti. Benarkah itu?

Liputan6.com, Seoul Drama Korea Producer diperankan sederet artis ternama Korea, termasuk Kim Soo Hyun dan Gong Hyo Jin. Drama ini disebut-sebut sukses di pasaran karena mendapatkan banyak sponsor. Sebuah sumber menyebutkan, pihak drama Producer telah menandatangani kontrak dengan total USD 7,5 juta atau sekitar Rp 100 miliar untuk iklan.

Tak hanya itu, Producer juga meraih rating tinggi. Di awal episodenya, Producer yang tayang 15 Mei 2015, langsung meraih rating tinggi yaitu 10,1 persen. Angka tersebut dikabarkan terus naik setiap hari.

Baca juga: Drama Korea Producer Terus Dapat Keuntungan

Kim Soo Hyun saat berperan sebagai karyawan baru di drama Producer.

Producer dikabarkan makin terkenal hingga kabar tim produksi akan membuat season keduanya. Drama yang diperankan Kim Soo Hyun itu memang akan memasuki babak terakhir. Sebuah sumber menyebutkan, Producer hanya tingga dua episode saja, diwartakan The Korea Herald, Kamis (18/6/2015).

Drama Producer Season 2 juga akan diperankan oleh karakter utamanya Kim Soo Hyun, Gong Hye Jin, Kim Jong Kook dan IU. Namun pihak tim produksi masih belum memberikan komentar atau konfirmasi mengenai kabar tersebut.

Gong Hyo Jin saat beradu akting dengan Kim Jong Kook dalam Producer.

Drama ini tak hanya sukses di Korea Selatan saja, tapi juga di negara lain, termasuk Tiongkok. Producer dikabarkan telah dibeli hak siarnya untuk tayang di sebuah stasiun televisi di negeri tirai bambu. (Des/Ade)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya