Liputan6.com, Assen - Sudah tujuh balapan yang dilangsungkan MotoGP tahun 2015. Dua rider Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo belum bisa disaingi Ducati dan Honda.
Saat ini, Rossi memuncaki klasemen pebalap dengan mengemas 138 poin. Legenda MotoGP itu tertinggal satu poin dari Lorenzo yang menempati posisi kedua.
Pebalap berusia 36 tahun tersebut merasa Lorenzo bakal mengkudeta posisinya sebagai pemuncak klasemen. Rossi pun ingin finis di depan pria yang memenangi empat balapan MotoGP secara beruntun itu ketika balapan di GP Assen, Belanda, Sabtu (27 Juni 2015).
"Setelah tujuh balapan antara saya dan Lorenzo, selisih poin kami hanya satu angka saja. Untuk menjaga posisi (di klasemen pebalap), saya harus finis di depannya ketika balapan di Assen," ucap Rossi, seperti diberitakan Crash.
Advertisement
"Namun, ini tidak akan mudah, karena Lorenzo berada dalam kondisi bagus. Yang pasti, saya dan dia punya potensi yang sama untuk memenangkan balapan," rider asal Italia itu menambahkan.
Demi finis di depan Lorenzo, Rossi berjanji akan tampil maksimal saat sesi kualifikasi. Rossi mengincar posisi pertama saat memulai balapan di Assen.
"Pertama, kami harus meningkatkan performa di sesi kualifikasi. Kami akan bekerja keras demi membuat awal yang baik saat balapan di Assen," Rossi memaparkan.
Baca juga:
3 Formasi Andalan Manchester United Cocok dengan Legenda Muenchen
Kapten Chelsea Bujuk Sergio Ramos Gabung MU
Ayahnya Pendukung MU, Ramos Selangkah Lagi ke Old Trafford
Demi Inter, Kondogbia Tolak Setumpuk Uang dari Tim Raksasa Eropa