Liputan6.com, Jakarta - Kekesalan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, pada jajarannya seringkali terluapkan begitu saja di muka umum. Kemarahan itu meluap saat pria yang karib disapa Ahok tersebut melihat bawahannya tak becus dalam bekerja.
Kali ini giliran Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (UMKMP) DKI Jakarta yang membangkitkan kekesalan Ahok. Mantan Bupati Belitung Timur itu kesal lantaran dinas UMKMP ini dinilai tidak mampu meningkatkan kualitas pedagang kaki lima (PKL) di Jakarta.
"Saya kesal sekali sama UMKMP. Saya minta sejak masuk ke sini tolong cari lahan DKI ada bikin tempat jualan bagus. Di Jakarta dagangan pinggir jalan 35% formalin boraks lengkap di Jakarta," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Jumat (26/6/2015).
"Kalau anak-anak makan ini 20-30 tahun kena kanker," imbuh dia.
Sampai akhirnya, Ahok menggaet swasta untuk membangun dan melatih para PKL. Hingga Lenggang Jakarta pun selesai dibangun di Monumen Nasional (Monas), Jakarta.
"Saya minta Rekso Grup, itu buat Rp 15 miliar. Program kami Dinas UMKM Rp 300 miliar enggak tahu buat apa. Kita bisa buat 20 (miliar rupiah) kalau mau, tapi enggak mau lakukan," cetus Ahok.
Meski kesal, ayah 3 anak itu mengaku tetap harus bersabar. Malah, Ahok menilai, dia adalah orang paling sabar di Jakarta. Kalaupun sesekali meluapkan kemarahan, sambung dia, maka itu dianggap wajar.
"Kalau sudah marah, lepasin dikit aja biar enggak stroke. Ini bukan memalukan kepala dinasnya tapi saya enggak ngerti kenapa," tandas Ahok. (Ndy/Mut)
Ahok: Boleh Marah Sedikit Biar Enggak Stroke
Kali ini giliran Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (UMKMP) DKI Jakarta yang membangkitkan kekesalan Ahok.
diperbarui 26 Jun 2015, 14:29 WIBGubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama berbincang dengan salah satu pedangang usai meresmikan kantin Lenggang Jakarta di kawasan IRTI Monas, Jakarta, Jumat (22/5). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs PAOK, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 8 November 2024
Kasus Pembunuhan Nia Kurnia Sari Akan Difilmkan, Digarap oleh Aditya Gumay
Polisi Masih Jaga Ketat Lokasi Truk Tanah yang Kena Amuk Massa di Tangerang
Pria Lanjut Usia Ditemukan Tewas Tergantung di Area Perkebunan Minahasa
Punya Harta Haram tapi Sudah Taubat, Bagaimana Cara Membersihkannya? Simak Kata Buya Yahya
Dalami Dugaan Pemukulan Sopir Taksir Online Oleh Oknum Polisi, 2 Orang Diperiksa Sebagai Saksi
Muncul Dugaan Pelanggaran Oleh Satu Paslon di Pilkada Kota Yogyakarta
Matt Groening Sosok di Balik Ramalan The Simpsons
Efek Donald Trump Menang Pilpres AS ke Geopolitik dan Perekonomian Global
Kisah Santri Pura-Pura Mati karena Punya Banyak Utang, Ini Respons Tak Terduga KH Hasyim Asy'ari
4 Pemain Naturalisasi yang Beredar di BRI Liga 1 tapi Tak Terpakai Timnas Indonesia