Citizen6, Jakarta Meskipun banyak cara untuk mengetahui tingkat kesehatan tubuh manusia, namun dengan melihat sabit di kuku bisa menjadi cara praktis dan mudah. Tentunya setiap orang sehat akan mempunyai sabit di jari jempol, kemudian di jari telunjuk dan jari tengah. Sedangkan jari manis malah tidak membutuhkan sabit.
Biasanya rata rata jumlah sabit yang ada di kedua tangan kita adalah 8 hingga 10 buah lebih baik. Sebaliknya semakin sedikit jumlah sabit yang dimiliki seseorang maka tingkat kesehatan, kekebalan tubuh dan tingkat konsentrasi kurang dan tidak baik. Hasilnya pasti ya rentan dengan keletihan dan penyakit. Lantas berapa jumlah sabit yang kalian punyai?
Kenyataan yang ada memang banyak sekali orang orang yang tidak mempunyai tanda sabit di kuku jarinya. Lantas apakah hal ini ada hubungannya dengan kesehatan tubuh? Silakan coba hitung jumlah sabit yang ada di kukumu, dan hal itu bisa mengindikasikan bagian tubuh tubuh mana yang sedang sakit. Intinya sih dengan melihat kuku bisa diketahui kesehatan organ dalam tubuh seseorang.
Penelitian dari dokter ahli dari China menjelaskan bahwa pendeteksian kesehatan melalui jari di kuku adalah hal yang ilmiah. Kecuali kuku jempol, apabila jari lainnya tidak ada sabit, kemungkinan dia bermasalah dengan ginjal yang mudah sakit.
Selengkapnya
Advertisement
Pengirim:
Ika Indriati
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini