Liputan6.com, Jakarta - Langkah PDIP membuat sekolah partai terhadap para calon kepala daerah menuai apresiasi. Bahkan hal serupa didorong tak hanya untuk calon kepala daerah, tapi juga terhadap calon legislatif yang diusung partai itu.
Menurut Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Lucius Karus, selama ini belum ada parpol yang secara khusus melaksanakan upaya mendidik kadernya, khususnya terkait penanaman ideologi.
"Saya kira bagus ada upaya dari parpol menanamkan ideologi partai atau garis-garis perjuangan partai. Sebab idealnya, ketika para calon ini diusung partai, misalnya PDIP, maka memang harus harus dibekali ideologi partainya," kata Lucius di Jakarta, Selasa (30/6/2015).
Justru menurut dia, prosesnya tak boleh dilakukan dengan instan, namun harus bertahap dan berjenjang. Karena kaderisasi dan pendidikan politik harus benar-benar dilaksanakan secara holistik.
Lucius menambahkan, model pendidikan ini akan sangat baik dalam memastikan kader parpol untuk benar-benar terdidik. Sehingga akan sangat tepat bila program serupa juga dilaksanakan untuk pada calon legislatif yang diusung PDIP.
"Siapapun calon pemimpin dan wakil rakyat, tak boleh dibiarkan maju oleh parpol dengan hampa tanpa diisi ideologi," ujar dia.
Dia juga menilai sekolah partai PDIP akan sangat berguna, baik bagi calonnya maupun Pemerintahan Jokowi-JK. Dari sisi calon, bersangkutan yang telah dididik dengan baik akan meningkatkan nilainya di mata masyarakat.
"Di sisi Pemerintah, kalau yang dilakukan PDIP di sekolah partai sudah benar, mengisi para calon dengan ideologi partai, tentu akan membantu Pemerintahan. Sebab Jokowi juga dulu maju dari ideologi yang sama. Artinya Pusat dan Daerah akan lebih sejalan," tandas Lucius. (Ali/Don)
Sekolah Partai Diusulkan Diterapkan pada Calon Legislatif PDIP
Model pendidikan ini akan sangat baik dalam memastikan kader parpol untuk benar-benar terdidik.
diperbarui 30 Jun 2015, 23:24 WIBKetum PDIP Megawati Soekarnoputeri (kedua kanan) didampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (kanan) ketika pembukaan sekolah calon kepala daerah PDIP di kantor DPP PDIP, Jakarta, Minggu (28/6/2015). (Liputan6.com/Yoppy Renato)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya
Bacaan Doa Datang Haid, Amalan dan Panduan Lengkap untuk Muslimah
Daftar Negara yang Pakai Bitcoin Jadi Alat Pembayaran Sah
Ragam Kuliner Singkawang, Sajian Khas dari The Little Hong Kong
Gaya Rambut Luna Bijl Saat Makan Bakso Bareng Maarten Paes di Bali Bikin Salah Fokus
Link Live Steaming LaLiga Barcelona vs Las Palmas, Sabtu 30 November 2024 Pukul 20.00 WIB
Saham Adani Group Melonjak 19% Meski Diterjang Kasus Suap
Pemberontak Suriah Masuki Jantung Kota Aleppo, Rusia Kirim Bantuan Militer
Jirayut Gemetar Tampil di 29th Asian Television Awards Hari Pertama: Kaki Kayak Mau Copot
Tips Bijak Menggunakan Media Sosial: Panduan Lengkap untuk Pengguna Modern