Black Garlic Bikin Kegiatan Memasak Jadi Lebih Mudah

Kehadiran Black Garlic dapat memudahkan seseorang untuk memasak.

oleh Jazaul Aufa diperbarui 04 Jul 2015, 13:32 WIB
Grand Launching Black Garlic, Kamis (3/6/2014), di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta `Black Garlic, Living Recipe by William Wongso` dicetuskan oleh Olivia Wongso, sang putri bungsu dari maestro kuliner William Wongso. Ini adalah sebuah fenomena baru dalam dunia gaya hidup, khususnya bidang memasak. Pesan kotaknya dan `keajaiban` memasak akan Anda dapatkan.

Setelah memesan, sebuah kotak bernama `The Magix Box` akan dikirimkan oleh Black Garlic. Ketika kotak tersebut dibuka, bahan makanan segar nan istimewa akan  tampak. Mulai dari daging segar, udang, sayuran, minyak, hingga beras. Semua tergantung dengan resep masakan yang dinginkan.

Tak berhenti sampai di situ,bumbu makanan yang sudah diracik lengkap dengan resep, dan petunjuk cara memasaknya juga terdapat disediakan di dalam kotak tersebut sehingga semakin memudahkan seseorang untuk memasak. Dengan kotak ajaib ini, problem lupa membeli sesuatu saat berbelanja juga terpecahkan.

 

Grand Launching Black Garlic, Kamis (3/6/2014), di Jakarta.
 

"Saya sendiri tidak mungkin tidak kelewatan saat berbelanja, dan Black Garlic semakin memudahkan saat orang berbelanja menu masakan," ujar William Wongso saat Grand Launching Black Garlic, Kamis (3/6/2014), di Jakarta. Bahan-bahan yang ada di kotak Black Garlic akan disesuaikan dengan jenis masakan yang akan dibuat.

Untuk daging, tidak semua menggunakan daging mentah yang sudah dibekukan. Hal tersebut disesuaikan dengan menu masakan. Misal soto betawi, daging yang sediakan sudah direbus dan di dalam bungkusnya disertakan pula kaldu dagingnya. Semua dipersiapkan demi menghemat waktu.

Kini, belanja menu masakan yang lengkap bisa dilakukan dengan mengunjungi website www.blackgarlic.id. Dengan satu kotak seharga Rp 300 ribuan, tiga resep masakan (cukup untuk 2-3 orang) yang disiapkan setiap minggunya dapat dimasak di rumah dalam waktu singkat.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya