Nokia N1 Segera Mendarat di Indonesia

Perlahan tapi pasti, pemasaran tablet Nokia N1 semakin luas.

oleh Andina Librianty diperbarui 08 Jul 2015, 10:47 WIB
Nokia N1 (Screenshot via Cnet.com)
Nokia N1 (Screenshot via Cnet.com)

Liputan6.com, Jakarta - Perlahan tapi pasti, pemasaran tablet Nokia N1 semakin luas. Kali ini giliran Indonesia yang disebut akan menjadi wilayah selanjutnya terkait pemasaran tablet tersebut.

mengutip laman GSM Arena, Rabu (8/7/2015), tablet yang diproduksi oleh Foxconn ini dilaporkan telah mendapatkan restu dari regulator Indonesia, sehingga muncul laporan bahwa Nokia N1 akan segera dirilis di Tanah Air.

Tablet Nokia N1 pertama kali hadir secara eksklusif di pasar Tiongkok. Nokia N1 juga telah meluncur di Taiwan pada Mei 2015. Tablet tersebut juga dikabarkan akan segera hadir di India.

Nokia N1 sendiri pertama kali diperkenalkan pada November 2014. Tablet dengan konektivitas WiFi itu disokong dengan prosesor quad-core 2,3GHz dan RAM 2GB.

Tablet dengan layar berukuran 7,9 inci (1.536 x 2.048 piksel) tersebut menjalankan sistem operasi (OS) Android 5.0.

Kendati Nokia N1 telah mendapatkan sertifikasi di Indonesia, belum ada informasi mengenai harga jualnya. Untuk itu, kita harus menunggu sampai tablet tersebut dijual secara resmi.

(din/isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya