Liputan6.com, New Delhi - Toyota Fortuner akan lakoni debut global pada 17 Juli mendatang di Thailand. Jelang peluncurannya, kembali berhembus kabar yang membocorkan varian dan fitur anyar pada Fortuner.
Dilansir Indiancarbikes, Senin (6/7/2015), New Toyota Fortuner akan hadir dalam empat varian bermesin Diesel dan satu varian mesin bensin. Untuk yang Diesel meliputi ada dua pilihan transmisi, serta dua pilihan penggerak.
Dijelaskan, New Toyota Fortuner bermesin Diesel akan hadir dalam varian sebagai berikut:
- 2.4G 4X2 MT 6 percepatan;
- 2.4V 4X2 AT 6 percepatan;
- 2.8V 4X2 AT 6 percepatan;
- 2.8V 4X4 AT 6 percepatan.
Sementara itu, New Toyota Fortuner bermesin bensin akan hadir dalam varian 2.4V 4X2 AT 6 percepatan. Dari spesifikasi yang bocor ini tampak jika transmisi manual hanya ada pada varian terendah Fortuner, selebihnya didukung transmisi otomatis enam percepatan.
Adapun fitur yang menjadi standar pada Fortuner terbaru meliputi smart key system dengan keyless entry, tombol start/stop, dan hill assist control serta vehicle stability control. Sementara itu pada peranti keselamatannya, New Toyota Fortuner dibekali fitur rem ABS dengan EBD dan Brake Assist (BA) serta fitur baru airbag untuk lutut.
(ysp/sts)
Varian dan Fitur Toyota Fortuner Baru Sudah Terbongkar
New Toyota Fortuner akan hadir dalam empat varian bermesin Diesel dan satu varian mesin bensin.
diperbarui 06 Jul 2015, 17:43 WIBToyota Fortuner kabarnya menjadi lebih ramping dan memiliki tampilan yang lebih mewah.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Obat Grantusif: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping
Tambang Galian C Ilegal dan Penderitaan Masyarakat Kawasan Batang Anai
Eksklusif Iqbaal Ramadan: Box Office di Usia 17, Debut Produser Eksekutif, dan Gaya Rambut Ala Nike Ardilla
Cara Membuat Seblak Ceker yang Lezat dan Menggugah Selera
Jadwal Operasional BCA Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025
Misbakhun DPR Sebut Pelemahan Rupiah Bukan Karena Penggeledahan BI Oleh KPK
Jelang Natal, Toko Online Rusia Jual Ranting Pohon untuk Manusia Salju Senilai Rp816 Ribu
Pertamina Resmikan Desa Energi di Balikpapan, Dilengkapi Kebun hingga Panel Surya
The Best in Vidio: 10 Judul Original Series Teratas Siap Menemani Sepanjang Musim Liburan
Cara Menghitung Kompresi Motor: Panduan Lengkap untuk Mengoptimalkan Kinerja Mesin
Cara Petani Garam Tradisional di Klungkung Bali Bantu Capai Swasembada Pangan
Fungsi Obat Metronidazole: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping