Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Jokowi mengikuti acara buka puasa bersama yang diselenggarakan di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Mengenakan kemeja batik lengan panjang, Jokowi tiba di KPK tepat pukul 17.00 WIB. Ia langsung disambut oleh Pelaksana Tugas Ketua KPK Taufiequrrahman Ruki yang sudah menantinya di depan lobi KPK.
Tidak ada yang disampaikan Jokowi saat tiba di KPK. Ia hanya melambaikan tangan ke arah media dan langsung diajak masuk ke dalam gedung KPK oleh Ruki.
5 menit berselang, giliran Wakil Presiden Jusuf Kalla yang tiba di lokasi. Kali ini, Jusuf Kalla disambut oleh Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK Johan Budi.
Telah hadir pula sejumlah pimpinan lembaga penegak hukum lainnya pada acara ini seperti Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti, Jaksa Agung HM Prasetyo, Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali, serta Ketua PPATK M Yusuf.
Adanya acara buka bersama yang dihadiri pejabat tinggi negara di KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan terpantau macet cukup panjang. Arus lalu lintas kendaraan baik roda 4 maupun roda 2 dari arah Menteng menuju Mampang tersendat. Sedangkan yang dari arah sebaliknya ramai lancar. (Mvi/Mut)
Jokowi-JK Buka Puasa Bersama 'Pendekar Hukum' di Gedung KPK
Dihadiri pula Kapolri Badrodin Haiti, Jaksa Agung HM Prasetyo, Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali, serta Ketua PPATK M Yusuf.
diperbarui 09 Jul 2015, 17:43 WIBJoko Widodo dan Jusuf Kalla (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tim Gabungan Menangkap Tiga Pemburu Rusa Timor di TN Tambora
4 Surah yang Dianjurkan Dibaca saat Sholat Qabliyah Subuh, Niscaya Terlindung Dari Keburukan dan Penyakit
Diduga Hina Nabi Muhammad, Youtuber Agatha of Palermo Dilaporkan
IKN Dikhawatirkan Ancam Kelestarian Teluk Balikpapan dan Masyarakat Adat
Situ Patenggang Mengering, Dimanfaatkan untuk Foto Prewedding
4 Kebiasaan Buruk yang Bikin Rezeki Seret, Setop Sekarang Juga!
Aksi Bhabinkamtibmas jadi Guru bagi Siswa Terdampak Perang Tanding di Adonara
Penumpang Motor Tewas Tertimpa Batang Pohon di Bogor
Heboh, Ada Jenazah Lelaki Tergantung di Gedung Serba Guna Gereja Rike Manado
Perubahan Iklim Buat Otak Mengalami Penyusutan, Ini Hasil Penelitiannya
Mendag Budi Santoso Sambangi Pabrik Furnitur Ekspor, Disambut Adik Ipar Jokowi
Ada Empat Gunung Api di Sulut Berstatus Waspada