Liputan6.com, Jakarta - Lebaran tinggal hitungan hari. Menjelang hari kemenangan ini, arus mudik mulai ramai pada akhir pekan ini. Puncak arus mudik kali ini pun berbeda dari sebelumnya.
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan, puncak arus mudik akan berbeda, tergantung moda transportasi yang dipilih pemudik.
Advertisement
"(Puncak arus mudik) ini tergantung moda transportasi," ujar Jonan dalam acara mudik gratis di Senayan, Jakarta, Sabtu (11/7/2015).
Mantan Dirut PT KAI ini menjelaskan, puncak arus mudik Lebaran hanya akan terjadi di beberapa moda. Tidak akan berlaku bagi bagi pengguna kapal laut dan kereta.
"Kalau kapal ya enggak ada arus puncak, tergantung kapan kapalnya datang dan berangkat nya kapan. Kalau kereta api kan sudah lama dijual karcisnya. Jadi mestinya tidak ada arus puncak, ya biasa saja kereta apinya berapa tersedia," papar Jonan.
Namun untuk bus dan mobil pribadi, Jonan mengatakan, akan terjadi puncak arus mudik Lebaran. Hal ini akan segera terjadi dalam beberapa hari ke depan.
"Kalau terminal bus, kami kira sampai hari ini mulai merambat. Kalau puncak nya sekali, sekitar 14,15,16 (Juli 2015) ya," tutup Jonan. (Rmn/Sss)