Alasan Zayn Malik Marah pada Naughty Boy

Zayn Malik memaki Naughty Boy, dan menyebutnya sebagai pelawak gemuk.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 15 Jul 2015, 12:20 WIB
Zayn Malik dan Naughty Boy. (foto: mirror.co.uk)

Liputan6.com, London Zayn Malik marah besar terhadap orang yang selama ini bekerja sama dengannya setelah keluar dari boyband One Direction. Bahkan di Twitter, Zayn mengibarkan bendera perang terhadap Naughty Boy. Apa alasannya?

Ternyata, diwartakan Mirror.co.uk, Selasa (14/7/2015), saat Zayn Malik bernyanyi di Krept & Konan lalu disyut videonya, video itu beredar. Kekasih Perrie Edwards itu pun tak terima kalau musiknya bocor.

Zayn Malik dan Naughty Boy. (foto: sugarscape)

Zayn Malik menyalahkan Naughty Boy atas kejadian tersebut. Dari situlah, Zayn pun mulai mengungkit permasalahan lainnya di akun Twitternya tentang pria yang menawarkan bahunya kala pria berambut hijau ini menangis.

"Zayn sangat dekat dengan Naughty Boy ketika dia meninggalkan One Direction," kata seorang sumber kepada The Sun. Namun dia menambahkan pasangan itu jarang menghabiskan waktu bersama-sama kecuali untuk `hari yang aneh` di studio.

Zayn Malik dan Perrie Edwards

"Zayn marah setelah tahu musiknya bocor, dan dia menyalahkan Naughty Boy. Zayn tidak suka dikontrol. Ini adalah titik pemicunya," lanjut sumber tersebut.

Mantan personel One Direction ini mengecam Naughty Boy pada Senin (13/7/2015), dan menyebutnya sebagai pelawak gemuk.(Mer/Ade/hdy)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya