Latihan Perdana Barcelona, Turan Tendang Bokong Suarez

Arda Turan juga bertemu dengan Andres Iniesta saat sesi latihan perdana Barcelona.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 15 Jul 2015, 13:48 WIB
Arda Turan, pemain asal Turki yang direkrut Barcelona dari Atletico Madrid sebesar 41 juta euro diperkenalkan secara resmi kepada publik dalam suatu acara di Camp Nou, Barcelona. Jumat (10/7/2015). (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona - Setelah resmi bergabung dengan Barcelona, Arda Turan pun ikut dalam sesi latihan pramusim tim asuhan Luis Enrique tersebut. Suasana latihan perdana skuat Barcelona berlangsung ceria, sejumlah bintang seperti Andres Iniesta dan Luis Suarez juga telah bergabung.

Ketika baru tiba di tempat parkir, Arda Turan sudah bertemu Iniesta dan keduanya saling menyapa dan berpelukan. Tak lama, Suarez muncul di hadapan Turan dan Iniesta, setelah saling memberi salam, ketiganya langsung terlibat pembicaraan ringan.

Dalam video yang dirilis BarcaTV, Iniesta dan Suarez tampak seru berbincang, sedangkan Turan terlihat berada di samping mereka. Setelah masuk ke kompleks latihan Barcelona yang kini dikenal dengan Camp Tito Vilanova, Turan harus menjalani sejumlah tes terlebih dahulu.

Selain detak jantung, berat dan tinggi badan gelandang internasional Turki itu juga diukur oleh tim dokter Barcelona. Setelah itu, Turan baru bisa bergabung latihan bersama skuat Blaugrana lainnya, yang belum semuanya bisa hadir. 

Lanjut ke halaman berikutnya>>>

 


2

Pemain yang dibeli dari Atletico Madrid itu pun harus mengikuti konsep latihan tradisional Barcelona yang disebut Rondos. Turan terlihat langsung akrab, terutama dengan Suarez yang beberapa kali mencoba mengerjainya dalam sesi latihan.

Sambil bercanda, Turan menendang bokong striker internasional Uruguay itu dengan lututnya, yang kemudian diselingi tawa Suarez serta rekan-rekan setim lainnya. Turan tampaknya akan tertarik meminta pendapat Suarez, yang memulai musim lalu dengan terlambat akibat sanksi.

Turan baru bisa dimainkan Barcelona pada Januari 2016, karena klub asal Katalan itu terkena larangan transfer. Sementara Suarez sendiri kala itu baru bisa diturunkan oleh Barcelona pada Oktober 2014 setelah dibeli dari Liverpool musim panas tahun lalu.  

Berikut video Arda Turan pertama kali sampai di kompleks latihan Barcelona:  

 

Baca Juga:

Bukan Uang, Inilah Alasan Sterling Gabung City

Wenger Ungkap Strategi Transfer Arsenal Musim Panas Ini

Di Bulan Ramadan, Mantan Striker Chelsea Pilih Umroh

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya