Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyatakan bahwa Bandara Juanda Surabaya kemungkinan besar akan kembali ditutup. Penutupan tersebut dilakukan karena adanya potensi erupsi susulan Gunung Raung, Jawa Timur.
Jonan mengungkapkan, otoritas bandara telah membuka Bandara Juanda dan Bandara Trunojoyo, Sumenep, Madura pada Jumat (17/7/2015) pukul 9.00 WIB, setelah sehari sebelumnya sempat ditutup karena adanya gangguan abu dari erupsi Gunung Raung.
"Jadi tadi jam 9 pagi Bandara Surabaya dan Bandara Sumenep telah dibuka dan kembali beraktivitas secara normal," kata Jonan, saat Halal Bihalal di Komplek Menteri Widya Chandra, Jakarta, Jumat (17/7/2015).
Namun, Jonan mengungkapkan, ada kemungkinan kedua bandara tersebut untuk ditutup kembali. Pasalnya aktifitas erupsi Gunung Raung masih tinggi. Penutupan akan dilakukan jika arah angin kembali ke kedua bandara tersebut.
"Aktifitas tergantung angin, kalau misalnya abu sampai Surabaya maka akan ditutup lagi. Tapi mudah-mudahan tidak," ungkapnya.
Kementerian Perhubungan telah memberi arahan ke maskapai pesawat yang menerbangi rute tersebut untuk menghindari abu vulkanik yang disemburkan Gunung Raung. "Ada beberapa catatan rute belok kiri kana supaya tidak kena abu," tutupnya.
Sebelumnya, Bandara Internasional Juanda, Surabaya, dan Bandara Abdurachman Saleh, Malang, ditutup karena aktivitas Gunung Raung, di Bondowoso, Jawa Timur, yang terus mengeluarkan abu vulkanik pada Kamis (16/7/2015).
Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan, Julius Barata, mengatakan, penutupan kedua bandara tersebut berdasarkan notam (notice to airmen) yang dikeluarkan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, yaitu Notam Nomor A1447/15 dan Notam Nomor C0552/15.
Barata, merinci untuk Bandar Udara Internasional Juanda ditutup sementara pukul 06.20 UTC atau 13.20 WIB hingga pukul 12.20 UTC atau 19.20 WIB.
Sedangkan, lanjut dia, untuk Bandar Udara Abdurachman Saleh saat ini juga ditutup sementara sejak pukul 07.30 UTC atau 14.30 WIB hngga pukul 13.30 UTC atau 20.30 WIB.
"Notam penutupan bandara ini akan terus diperbaharui menyesuaikan dengan kondisi nyata atas perkembangan penyebaran abu vulkanik terkait aktivitas Gunung Raung di Jawa Timur," kata Barata. (Pew/Gdn)
Bandara Juanda dan Trunojoyo Kemungkinan Ditutup Lagi
Bandara Internasional Juanda, Surabaya, dan Bandara Abdurachman Saleh, Malang, ditutup karena aktivitas Gunung Raung.
diperbarui 17 Jul 2015, 18:54 WIBSeorang petani bekerja dengan latar belakang Gunung Raung mengeluarkan awan panas di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Minggu (12/7/2015). (AFP PHOTO)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pakai Samurai, Kawanan Begal Beraksi di Cengkareng
BI Bidik Pertumbuhan Kredit Sentuh 11-13% pada 2025
Reli Harga Bitcoin Terhenti, Ada Apa?
Satu Keluarga Tewas Diduga Terjerat Pinjol
Designer of the Year Jonathan Anderson Bakal Absen dari Milan dan London Fashion Week 2025, Ada Apa?
Tom DeLonge Gitaris Blink-182 Sebut Drones di New Jersey Bisa Jadi UFO
Ciri-ciri Vertigo: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Model Baju Kebaya Modern, Cocok Dipadupadankan dengan Rok atau Hijab
Saksikan Sinetron Saleha Episode Rabu 18 Desember 2024 Pukul 18.15 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Ciri Orang Mau Meninggal: Tanda-Tanda Medis dan Spiritual
Ciri Orang Meninggal karena Asam Lambung: Kenali Gejala dan Penanganannya
YPP Membantu Warga Brebes dan Tegal