Liputan6.com, Jakarta - Pelaku spesialis pencurian rumah kosong dibekuk petugas Polsek Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa 21 Juli 2015 malam. Tersangka berinisial PS (17 tahun) merupakan target operasi polisi.
Kapolsek Legok AKP Purwadi mengatakan, PS diringkus usai beraksi di rumah kontrakan yang ditempati Fitri Utomo di Desa Cirarab RT 02/02, Kecamatan Legok, Tangerang, Banten.
Polisi membekuk tersangka di rumahnya di Perum Cirarab Residence, Blok A5 No. 1 Desa Cirarab, Legok, Kabupaten Tangerang.
"PS ini sudah lama menjadi target operasi. Terakhir kali dia membobol rumah Fitri yang ditinggal mudik ke Yogyakarta," kata Purwadi seperti dikutip dari humaspoldametrojaya.blogspot.com Rabu (22/7/2015).
Modus operandi yang digunakan PS yakni membobol kontrakan dengan merusak pintu. Polisi menyita barang bukti berupa sebuah knalpot motor ninja, 2 velg, dan 1 ban motor dari kediaman PS. (Mvi/Ado)
Remaja Spesialis Pembobol Rumah Kosong Ditangkap
"PS ini sudah lama menjadi target operasi."
Diperbarui 22 Jul 2015, 07:25 WIBIlustrasi garis polisi (Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Rodrigo Duterte, Eks Presiden Filipina Ditangkap di Manila
Pesangon dan THR Korban PHK Sritex Belum Cair
Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia di Usia 66 Tahun
Istana Jelaskan Alasan Prabowo Antar Langsung Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam
Sinopsis Season 2 dan Boboiboy Galaxy di Vidio: Fang Bergabung, Petualangan Semakin Seru!
Turki Blokir Partisipasi Israel dalam Latihan Militer NATO
Niat Zakat Fitrah untuk Anak, Ini Bacaan Lengkapnya
Citi Indonesia Punya Head of Corporate Bank Baru, Ini Sosoknya
VIDEO: Hari Ke-6 Pembongkaran Hibisc Fantasy Park, Belasan Bangunan Sudah Dirobohkan
1.000 Hyptec HT Tiba di Indonesia, Segera Dikirim ke Garasi Konsumen
Tom Lembong Ungkap Kejanggalan Kasus Korupsi Importasi Gula: Pilih-Pilih Mentersangkakan Orang
VIDEO: Pemerintah Filipina Menangkap Eks Presiden Rodrigo Duterte di Bandara Manila