Berkeliling Negeri sambil Menggeret Koper

Pasangan itu pernah terekam video sedang menggeret sebuah koper sambil mengendarai skuter di jalan layang di Spanyol setahun lalu.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 22 Jul 2015, 20:00 WIB
Pasangan itu pernah terekam video sedang menggeret sebuah koper selagi mengendarai skuter di jalan layang di Spanyol setahun lalu.

Liputan6.com, Barcelona Pasangan pria dan wanita di Barcelona kembali membuat berita di Spanyol. Pada 2014, pasangan itu terekam video sedang menggeret sebuah koper sambil mengendarai skuter di jalan layang di Spanyol. Pada Kamis (16/07/15) lalu, sebuah video yang diunggah ke YouTube oleh c3000u menjelaskan tentang kebiasaan mencari cara praktis untuk membawa koper.

Kali ini, pasangan itu bekerja sama sang pria mengemudikan skuternya, sementara sang wanita memegangi kopernya. Dalam bahasa Spanyol, kelakuan ini dikenal dengan ‘maleting’ yang menggabungkan kata dalam bahasa Spanyol, yaitu malet yang berarti koper, dengan akhiran -ing dalam Bahasa Inggris.

Harian The Local mengamati bahwa kata ‘maleting’ bukan satu-satunya istilah bahasa Spanyol yang menggunakan kata Bahasa Spanyol ditambahi akhiran -ing dalam Bahasa Inggris.

Sebagai contoh, kebiasaan wisatawan melompat dari balkon ke kolam renang disebut ‘balconing’. Biasanya, orang yang melakukan tindakan nekat itu sedang dalam keadaan mabuk.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya