Chris Brown Umumkan Konser Batal, Ini Kata Promotor

"Kami belum dapat memastikan. Karena saat ini sedang ada rapat internal terkait konser tersebut," kata pihak promotor konser Chris Brown.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 22 Jul 2015, 11:10 WIB
Chris Brown

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi R&B Chris Brown dijadwalkan akan menggelar konser di Indonesia, pada 25 Juli 2015; di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD Tangerang, pukul 20.00 WIB.

Namun, sepertinya konser tersebut batal digelar. Pasalnya melalui akun Twitter miliknya, Chris Bown mengungkapkan bahwa konser harus ditunda dan akan dijadwalkan ulang dalam waktu yang belum ditentukan.

Chris Brown


"#TeamBreezyJakarta due to safety concerns my show on July 25th will be rescheduled! Let's keep spreading love around the world! #Pray4Peace," tulis Chris Brown di akun Twitternya, @chrisbrown, Rabu (22/7/2015).

Guna mengkonfirmasi kebenaran kicauan mantan kekasih Rihanna itu, wartawan menghubungi pihak promotor, E-Motion Entertainment. Namun, pihak E-Motion belum dapat memberikan kepastian.

Arnold J Limasnax selaku CEO E-motion saat menggelar konfrensi pers konser Chris Brown di Jakarta [Foto: Firli Athiah Nabila/Liputan6.com]

"Kami belum dapat memastikan. Karena saat ini sedang ada rapat internal terkait konser tersebut. Secepatnya akan kami sampaikan melalui pernyataan resmi," ungkap Iren, sekretaris CEO E-Motion Entertainment Arnold J Limasnax, Rabu (22/7/2015). (Fac/Ade)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya