Liputan6.com, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) akan memasuki usia 17 tahun pada 23 Agustus 2015. Di usia ke-17, partai berlambang matahari terbit itu merasa semakin matang dalam berbangsa dan bernegara dengan tidak mengotak-kotakkan perbedaan.
"Di usia 17 tahun saya kira PAN sudah cukup matang berbuat untuk bangsa, dengan berwawasan kebangsaannya tanpa mementingkan kelompok," kata Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dalam acara launching rangkaian kegiatan HUT PAN ke-17 di Kantor DPP PAN Jalan Senopati Nomor 113 , Jakarta Selatan, Kamis (23/7/2015).
Zulkifli menuturkan, sejak awal didirikan PAN menjadi partai terbuka. Oleh karena itu, semua anak bangsa apapun latar belakangnya bisa bergabung dengan PAN.
"17 tahun yang lalu PAN didirikan sebagai partai terbuka, siapapun bisa bergabung. Apapun golongannya, yang penting harus berwawasan kebangsaan yang mementingkan kelompok bangsa. PAN didirikan partai terbuka dengan pemahaman pancasila," tutur Zulkifli Hasan.
Selain itu, Zulkifli menyatakan, PAN tidak akan terlibat dalam kekisruhan politik yang sempat terjadi beberapa waktu lalu. Hal tersebut, sesuai dengan prinsip PAN.
"PAN memegang prinsip politik yang beretika, tidak ikut dalam politik gaduh. Itu lah yang diutamakan, kita tidak mengkotak-kotakkan golongan," tandas Ketua MPR tersebut. (Mvi/Mut)
Zulkifli Hasan: Usia 17 Tahun, PAN Matang Berbangsa dan Bernegara
"17 tahun yang lalu PAN didirikan sebagai partai terbuka, siapapun bisa bergabung."
diperbarui 23 Jul 2015, 11:18 WIBKetua Umum PAN Zulkifli Hasan (tengah) berfoto bersama dengan sejumlah tokoh PAN pada penutupan Rakernas I DPP PAN, di Jakarta, Kamis (7/5/2015). Rakernas tersebut membahas mengenai konsolidasi persiapan pilkada serentak 2015. (Liputan6.com/Helmi Afandi)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Selasa 26 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Polri Pecat AKP Dadang, Kabag Ops Solok Selatan yang Tembak Mati Kasat Reskrim
Menaker Yassierli Serukan Inovasi Preventif untuk Perluasan Kepesertaan Jaminan Sosial
Anos dari Anime Apa: Mengenal Karakter Raja Iblis Terkuat
50 Tips Pintar untuk Meningkatkan Kecerdasan dan Produktivitas, Ternyata Gampang
KLH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
Cara Pemerintah Tangkal Hoaks untuk Pilkada yang Kondusif
Harta Elon Musk Naik Rp 1,321 Triliun Sejak Pilpres AS, Segini Jumlahnya
Menengok 9 Juta Tulip yang Ditanam untuk Film Wicked, Bagaimana Nasibnya Kini?
Ganggu Wawancara Manajer Anyar Manchester United, Ed Sheeran Minta Maaf
Nama-nama Nabi 25 Berurutan dan Mukjizatnya, Kisah Lengkap Para Utusan Allah
Hotel ini Transformasi Tingkatkan Fasilitas dan Layanan untuk Pengalaman Terbaik bagi Tamu