Liputan6.com, Berlin - Penemuan fosil ular berkaki empat mengungkap misteri bagaimana hewan melata itu berevolusi.
Menurut laporan yang dimuat Mirror.co.uk yang dikutip pada Jumat (24/7/2015), dari hasil penemuan itu dinyatakan bahwa ular telah berevolusi dari kadal. Seekor kadal darat mengalami evolusi menjadi ular, dan bukan kadal laut.
"Fosil itu menjawab beberapa pertanyaan penting seperti tampak jelas bahwa ular berevolusi dari kadal darat, dan bukan kadal laut," kata Dr. Martill.
Sebelumnya, Dr. Dace Martill dari Universitas Portsmouth, Inggris menemukan fosil yang berasal dari Brasil itu di Museum Solnhofen, Jerman. Umurnya pun sudah tua, yakni sekitar 110 tahun. Oleh karena itu, para ilmuwan mengatakan ular tersebut merupakan ular tertua.
Tetrapodophis amplectus -- nama ular yang diberikan oleh tim ahli -- berukuran kecil, hanya sekitar 20 cm. Kepalanya hanya sebesar kuku orang dewasa, sementara tulang ekornya juga yang terkecil hanya seperempat milimeter saja.
Kaki bagian depannya sangat kecil, sekitar 1 cm, sedangkan kaki bagian belakang mempunyai ukuran yang lebih besar dan digunakan untuk menangkap mangsa.
Walaupun telah ditemukan fosil tersebut, masih banyak pertanyaan yang diajukan oleh para ilmuwan terkait alasan binatang tersebut berevolusi.
(Frederica/Tnt)
Misteri Evolusi Ular Berkaki 4
Dr. Dace Martill dari Universitas Portsmouth, Inggris menemukan fosil ular kaki 4 yang berasal dari Brasil itu di Museum Solnhofen, Jerman.
diperbarui 24 Jul 2015, 09:45 WIBFosil ular berkaki empat. (Mirror.co.uk/PA)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Timses Ridwan Kamil-Suswono Gelar Doa Bersama di Masa Tenang Pilkada Jakarta 2024
Simak, Profil Cagub dan Cawagub Pilkada 2024 Sulawesi Tenggara
Badan Gizi Nasional Ungkap Pentingnya Program Makan Bergizi Gratis, Salah Satunya Mencegah Bencana Demografi pada 2045
Mabes Polri Kirim Brimob untuk Pengamanan Pilkada Dompu, Kenapa?
Taubat Pasti Diterima Allah, tapi yang Seperti Ini Kata Gus Baha
Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman
Menko Polkam Minta AKP Dadang Iskandar Dihukum Berat
Mengintip Profil Paslon Pilgub Sulawesi Selatan 2024 dan Riwayat Pendidikannya
Bahaya Tanam Pohon di Lintang Tinggi, Bikin Pemanasan Global Makin Parah
Hari Tenang Pilwalkot 2024, Kota Semarang Bersih dari APK
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 26 November 2024
Cara Praktis Mengolah Lidah Sapi Agar Empuk dan Antibau