Liputan6.com, Bandung - PT Daya Adicipta Mustika (DAM) sebagai dealer utama sepeda motor Honda mendirikan delapan posko mudik sejak 13-19 Juli 2015. Hadirnya posko mudik ini dimanfaatkan betul oleh pemudik yang notobene konsumen loyak Honda.
"5 posko mudik dan 3 AHASS Siaga yang kami sediakan dikunjungi sebanyak 4200 pemudik yang terdiri dari 50 persen melakukan servis ringan dan sisanya beristirahat di posko mudik dan AHASS Siaga tersebar di Pamanukan, Cirebon, Karawang, Nagrek, Tasikmalaya dan Cianjur," terang Ferdy Liman, Manager Customer Satisfaction DAM dalam keterangan resminya.
Di posko mudik ini, pemudik dapat melepas lelah posko Bale Santai Honda dimanjakan dengan berbagai fasilitas seperti ruang istirahat AC, TV, tajil, makanan & minuman ringan, alat pijat, mushola, dan toilet. Dalam pelayanan tahun ini, DAM mengerahkan 133 mekanik handal untuk membantu pemudik.
Usai menempuh perjalanan jauh, pemudik sebaiknya melakukan pemeriksaan dan perawatan kendaraan agar kendaraan tetap dalam kondisi prima.
(ian/gst)
Advertisement