Liputan6.com, Surabaya - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Tri Rismaharini dan Whisnu Sakti Buana rencananya mendaftarkan diri ke KPUD pada Minggu 26 Juli 2015. Ribuan kader pun siap mengarak keduanya dari kantor DPC PDIP Kota Surabaya menuju Kantor KPUD.
"Besok siang, sekitar pukul 14.00 WIB, kami akan mendaftarkan beliau (Risma-Whisnu) ke KPU," kata Wakil Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono, Sabtu, (25/7/2015).
Dia menambahkan, pihaknya juga telah meminta waktu kepada keduanya untuk mengosongkan jadwal kegiatan mereka sebagai Walikota dan Wakil Walikota Surabaya besok.
"Kami memang meminta hari Minggu dikosongkan jadwalnya," imbuh dia.
Adi mengatakan semua syarat yang diwajibkan oleh KPU sudah dipenuhi. Termasuk surat keterangan catatan kepolisian, surat keterangan dari pengadilan, ijazah, serta surat pengunduran diri Risma sebagai pegawai negeri sipil.
"Jadi, semua persyaratan beliau sudah siap semuanya," ujar Adi.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PDIP Surabaya ini juga menjelaskan, sesuai arahan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, partainya memilih mendaftar pada hari pertama pembukaan pendaftaran pilkada di Surabaya.
Hal ini, kata dia, untuk menunjukkan bahwa PDIP selalu berkomitmen mengawal pelaksanaan pilkada tepat waktu, yakni pada 9 Desember mendatang.
"Jika pergantian walikota tepat waktu, dampaknya juga kepada keberlangsungan pembangunan di Surabaya," imbuh dia.
Saat ditanya mengenai proses verifikasi yang dilakukan Koalisi Majapahit, pihaknya menyatakan langkah itu sebagai wujud keseriusan mereka mengusung pasangan calon. Sehingga Pilkada ini ada lawan bagi calon yang diusung dari partainya.
"Kami sangat mengapresiasi, karena itu memang tanggung jawab partai politik untuk mengusung calon," pungkas Adi. (Ali/Nda)
Daftar ke KPUD, Risma-Whisnu Diarak Ribuan Kader PDIP Surabaya
"Sekitar pukul 14.00 WIB, kami akan mendaftarkan beliau (Risma-Whisnu) ke KPU."
diperbarui 26 Jul 2015, 06:26 WIBRisma bahkan mengaku capek menghadapi kolega pemerintahannya yang hanya memikirkan fitnah, menang-menangan, dan sikut-sikutan (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Political Science Adalah: Kajian Komprehensif Ilmu Politik
Jubir Sebut Hasil Exit Poll Pramono-Rano Karno Raih 55 Persen: Ini Kemenangan Semua Warga Jakarta
Hasil Quick Count Indikator Pilkada Jabar 53%: Acep-Gitalis 10,14%, Jeje-Ronal 9,22%, Syaikhu-Ilham 19,82%, Dedi-Erwan 60,82%
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Banten Suara Masuk 72,28%: Airin-Ade 44,18%, Andra-Dimyati 55,82%
Hasil Quick Count Charta Politika Pilgub Jateng Suara Masuk 61,67%: Luthfi-Yasin 58,15%, Andika-Hendi 41,85%
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilgub Sumut 2024 38%: Bobby-Surya 62,13%, Edy- Hasan 37,87%
Pilkada Solok Selatan Memanas, Dua Rumah Calon Wakil Bupati Diserang
Ujaran Kebencian Meningkat Saat Pilkada 2024, Ini Pantauannya di 5 Provinsi
Daftar Barang yang Kena PPN 12% per 1 Januari 2025, Ada Kulkas hingga Pulsa
Kronologi Kebakaran Restoran Gyukaku di Grand Indonesia
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Jakarta 73.14 %: RIDO 39.46%, Dharma-Kun 10.73%, Pramono-Rano 49.81%
Rusia Usir Diplomat Inggris Atas Tudingan Mata-mata, Begini Respons London