Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi menyarankan orangtua khususnya pegawai negeri sipil atau PNS untuk mengantar anaknya ke sekolah di hari pertama. Hal ini juga menimbulkan berbagai reaksi dari masyarakat.
Terkait hal itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan, saran tersebut tentu baik untuk dilaksanakan. Terlebih, bagi anak-anak yang baru pertama kali masuk sekolah, keikutsertaan orangtua merupakan dorongan tersendiri untuk mereka.
"Itu kewajiban orangtua untuk memberikan support kepada anak-anaknya, terutama bagi mereka yang di kelas baru. Misalnya di kelas SD, SMP, SMA, itu perlu untuk pengenalan lingkungan," ucap Djarot di Balaikota, Jakarta, Senin (27/7/2015).
Politikus PDIP itu menilai, kehadiran orangtua sangat baik untuk mental sang anak. Paling tidak, anak akan merasa lebih berani dalam memasuki tempat baru.
Mantan Walikota Blitar itu berpesan, siswa harus belajar dengan baik. Tidak peduli dia sekolah di mana, yang terpenting belajar dengan baik.
"Bangunlah budi pekerti, karakter, dari sekolah dan belajar dengan tekun dan rajin. Semua sekolah baik, sekarang tinggal tergantung masing-masing dari anaknya sendiri," pungkas Wagub Djarot. (Ans/Mut)
Kata Wagub Djarot soal Anjuran Orangtua Antar Anak ke Sekolah
Anjuran ini sebelumnya dikemukakan MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi.
diperbarui 27 Jul 2015, 17:04 WIBDjarot Saiful Hidayat (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah