Liputan6.com, Jakarta - Partai politik kini telah disibukkan untuk mendaftarkan para kader terbaiknya sebagai calon kepala daerah dalam pilkada serentak 2015. Seperti PDIP.
Ketua DPD PDIP Jawa Barat TB Hasanuddin membeberkan, jajarannya telah mendaftarkan dua calon bupati, yaitu di Cianjur dan Karawang, Jawa Barat. Serta satu calon walikota di Depok, Jabar pada Senin 27 Juli 2015 kemarin.
Untuk posisi bupati di Cianjur, kata TB Hasanuddin, PDIP bergabung dengan 7 parpol yang berasal dari dua koalisi, yaitu Koalisi Merah Putih, seperti PAN, PKS, Partai Gerindra, PPP, dan Partai Golkar. Serta dari Koalisi Indonesia Hebat, antara lain Partai Nasdem dan Hanura.
Yang mereka usung, yakni pasangan H Suranto dan Aldwin Rahardian atau Oki. H Suranto adalah salah satu kader PDIP.
Sementara itu di Karawang, sambung dia, PDIP mengusung pasangan Ahmad Marzuki dengan Tubagus Dedi Suwandi Gumelar atau akrab disapa Miing. PDIP kali ini memilih berkoalisi dengan Partai Hanura dan Partai Bulan Bintang. Di sini, PDIP tak seperti di Cianjur, dimana menempatkan kadernya menjadi calon wakil bupati.
Sedangkan di Depok, PDIP menempatkan kadernya sebagai calon walikota Dimas Oky Nugroho, didampingi Babay Suharmi sebagai calon wakilnya. PDIP pun lagi-lagi berkerja sama dengan partai yang tergabung dalam KMP, yaitu Partai Golkar dan PAN.
Dia mengaku optimistis dengan para calon kepala daerah usungan PDIP.
"Di tiga tempat itu kami optimis menang, karena kami solid dan memiliki waktu rekruitmen yang cukup," ujar TB Hasanuddin pada Selasa (28/7/2015).
Anggota Komisi I DPR itu merasa yakin, karena selain memiliki waktu yang cukup untuk menentukan kadernya yang maju, elektabilitas para kandidat juga tinggi.
"Para calon pun memiliki elektabilitas yang tinggi (itu yang membuat optimis)," pungkas TB Hasanuddin. (Ndy/Ali)
PDIP Yakin Bisa Menangkan Pilkada 2015 di 3 Wilayah Ini
Partai politik kini telah disibukkan untuk mendaftarkan para kader terbaiknya sebagai calon kepala daerah dalam pilkada serentak 2015.
diperbarui 28 Jul 2015, 06:09 WIBTB Hasanuddin
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Ajaib Gus Dur dan 3 Koper Berisi Uang Miliaran Rupiah
Rokok Ilegal Marak di NTT, Jalur Perbatasan Jadi Perhatian
Pakar Sebut Pilkada Jakarta 2024 Diprediksi Dua Putaran, Begini Analisisnya
Mengenal Suria Kartalegawa, Pribumi yang Menolak Kemerdekaan Indonesia
Manchester United Takkan Terburu-Buru dengan Leny Yoro
Fisikawan Ungkap Time Travel Bisa Tanpa Paradoks
Bolehkah Menggauli 2 Istri Bersama-sama dalam Satu Kamar, Bagaimana Pandangan Islam?
Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan, Fakta dan Bukti Ilmiah
Pindahnya Kandang Banteng dari Jawa Tengah ke Jakarta
3 Striker Alternatif Incaran Manchester United karena Sulitnya Boyong Gyokeres
Mengenal Tari Topeng Cirebon, Warisan Seni yang Sarat Makna
Cara Mudah Menurunkan Kolesterol dengan Kebiasaan Sehari-hari