Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan secara resmi menutup Posko Monitoring Angkutan Lebaran Terpadu di Kantor Pusat Kementerian Perhubungan, Jakarta, pada Selasa (28/7/2015). Dalam acara penutupan tersebut, Jonan menggarisbawahi layanan angkutan darat, diantaranya bus kota dan terminal.
Jonan menjelaskan, layanan yang diberikan oleh bus kota masih jauh dari kata ideal. Begitu juga dengan layanan terminal yang ada di Indonesia, menurutnya masih kurang.
"Saya sendiri keliling terminal bus, mulai dari Terminal Terboyo Semarang, terminal di Purabaya Surabaya dan juga Kampung Rambutan, Pulogadung dan Kalideres di Jakarta. kalau saya lihat terminal bus kita itu sudah ketinggalan," kata Jonan di Kementerian Perhubungan, Selasa (28/7/2015).
Ditegaskan Jonan, belum maksimalnya perbaikan pelayanan di terminal tersebut menjadi salah satu pengaruh menurunnya tingkat pengguna bus pada arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini. Tercatat, pengguna bus dalam mudik Lebaran 2015 turun 10 persen.
Untuk itu, Jonan memerintahkan kepada pihak-pihak terkait pengembangan terminal untuk membuat terminal bus minimal memiliki konsep pelayanan layaknya stasiun kereta api.
"Daripada banyak studi banding ke Hong Kong atau kemana itu tidak ada gunanya. Begini saja, kita bikin terminal bus paling kurang sama dengan stasiun, titik, gitu saja, biar bisa membaik," terang Jonan.
Namun memang, ada faktor lain yang membuat pemudik menggunakan bus berkurang. Faktor tersebut adalah meningkatnya jumlah pemudik yang menggunakan mobil pribadi dan sepeda motor.
Kementerian Perhubungan mencatat, pemudik menggunakan mobil pribadi naik di atas 4 persen, sedangkan pemudik menggunakan sepeda motor juga naik drastis mencapai 48 persen. (Yas/Gdn)
Menteri Jonan: Terminal Bus Kita Sudah Ketinggalan Zaman
Pemudik menggunakan mobil pribadi naik di atas 4 persen, sedangkan pemudik menggunakan sepeda motor juga naik drastis mencapai 48 persen.
diperbarui 28 Jul 2015, 11:28 WIBMenhub, Ignasius Jonan melihat pantauan arus mudik dalam Posko Tingkat Nasional Angkutan Lebaran Terpadu tahun 2015, di Kemenhub, Jakarta, Kamis (2/7/2015). Posko dibentuk H-15 lebaran lebih awal dari tahun lalu. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT
Menyusuri Keindahan Desa Wisata Pulau Pramuka Kepulauan Seribu
6 Potret Persahabatan Mikha Tambayong dan Yunita Siregar, Berteman Sejak Remaja
Dilirik Manchester United, Sporting CP Pasang Harga Selangit buat Wonderkid Portugal
Indonesia Berkomitmen Dukung UNIFIL, Tidak Akan Tarik Pasukan dari Lebanon
Kebijakan Ganjil Genap Jakarta Tak Berlaku di Akhir Pekan, Sabtu 23 November 2024
Pengacara Razman Arif Nasution Dampingi Istri Jalani Pemeriksaan Terkait Laporannya Terhadap Nikita Mirzani
Kenya Batalkan Proyek Bandara dengan Miliarder Gautam Adani Imbas Kasus Korupsi di AS
Pilgub Sumsel, Eddy Santana-Riezky Aprilia Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang