Kostum Wasp di Ant-Man Resmi Ditampilkan Marvel

Foto perdana kostum calon superhero wanita baru Wasp di franchise Marvel, telah resmi dimunculkan.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 30 Jul 2015, 13:40 WIB
Foto perdana kostum calon superhero wanita baru Wasp di franchise Marvel, telah resmi dimunculkan.

Liputan6.com, Los Angeles Marvel Studios akhirnya resmi merilis foto perdana kostum bakal superhero wanita baru di franchise Marvel Cinematic Universe yang tak lain adalah Wasp. Tampilan seperti ini sebelumnya sudah dimunculkan di akhir film Ant-Man.

Foto yang diunggah secara langsung oleh pihak Marvel ini, memperlihatkan tampilan kostum untuk Hope Van Dyne yang dimainkan Evangeline Lilly di film-film superhero Marvel mendatang.

Apa saja fakta-fakta menarik yang melibatkan perubahan karakter, senjata, perangkat, maupun perlengkapan dalam Avengers: Age of Ultron?

Tampilan kostum mencakup helm, sayap, sarung tangan dan pakaian. Namun foto tersebut hanya sebatas bagian lutut ke atas, di bagian lutut hingga kaki tidak diperlihatkan.

Dikisahkan, kostum Wasp ini merupakan pengembangan dari kostum yang pernah digunakan oleh Janet Van Dyne, istri dari Hank Pym (Michael Douglas) serta ibu dari Hope.

Dalam foto baru Ant-Man, Paul Rudd terlihat sedang berdiri di depan kostum Ant-Man yang tengah dijemur.

 

Uniknya, kostum Wasp yang ditampilkan itu tak mencakup penutup bagian lengan mulai dari bahu hingga pergelangan tangan. Kostum di bagian tersebut dikosongkan dan hanya diisi oleh kabel-kabel khusus.

Foto perdana kostum calon superhero wanita baru Wasp di franchise Marvel, telah resmi dimunculkan.

Ant-Man kini sedang tayang di bioskop Indonesia. Penampilan Ant-Man selanjutnya bisa disimak dalam film Captain America: Civil War yang rencannaya rilis pada 6 Mei 2016 mendatang. Akan tetapi, Wasp maupun Hope Van Dyne tak akan muncul di film itu. (Rul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya