Mick Jagger Bikin Serial Bareng Martin Scorsese

Putra Mick Jagger, James Jagger akan bermain dalam serial tersebut.

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 02 Agu 2015, 04:00 WIB
Mick Jagger Bikin Serial Bareng Martin Scorsese

Liputan6.com, Los Angeles Rockstar legendaris Mick Jagger dan sutradara kenamaan Martin Scorsese bersatu padu untuk membuat sebuah serial drama. Berjudul Vynil, serial pendek tersebut berkisah tentang perjalanan dua sahabat di masa-masa kejayaan disco dan punk.

Foto dok. Liputan6.com

Berjumlah sembilan episode yang akan ditayangkan di HBO, serial `Vynil` menyoroti karakter Richie Finestra, seorang bos label rekaman yang berusaha membangkitkan perusahaannya dari kehancuran dengan mencari bakat baru di scene musik punk dan disco di New Yok.

Foto dok. Liputan6.com

Putra Mick Jagger, James Jagger juga bermain dalam serial tersebut, memerankan seorang vokalis dari band punk bernama The Nasty Bits.

James Jagger (Foto: Itsawrap.com)

Seperti dilansir NME, Sabtu (1/8/2015), ini bukan kali pertamanya Mick Jagger dan Martin Scorsese bekerja sama, mereka pernah bertemu sebelumnya ketika Martin menyutradarai Shine A Light, dokumenter tentang konser The Rolling Stones di New York pada 2006 lalu.

Baca juga: Mike Posner Sebut Indonesia Di Lagu Barunya

Vynil akan ditayangkan mulai tahun depan. Selain James Jagger, serial sembilan episode tersebut juga turut dibintangi oleh Bobby Cannavale, dan Olivia Wilde.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya