Liputan6.com, Beijing, Tiongkok Tampaknya semua hal gila, aneh, sampai membuat miris, bisa terjadi di Tiongkok.
Kepolisian Beijing kini sedang mencari seorang Ibu yang telah menelantarkan seorang bayi perempuan dan membuangnya ke lubang WC.
Advertisement
Setelah mendengar suara tangisan dari bilik toilet, seorang saksi mata memanggil kepolisian Distrik Xicheng. Polisi pun menemukan seorang bayi merah dalam lubang saluran WC jongkok.
“Kepala si bayi ada di bawah dan seluruh tubuhnya masuk ke saluran. Saya melihat ada ujung kaki bayi dari samping,” ungkap petugas polisi Qian Feng, dikutip Huffington Post.
Awalnya, polisi akan menghancurkan toilet demi menyelamatkan si bayi, namun Qian sanggup meraih ke dalam toilet.
Diperkirakan, sang Ibu melahirkan di toilet dan menelantarkan si bayi untuk alasan yang belum diketahui. Kini, bayi merah itu dibawa ke rumah sakit Beijing, syukurlah ia tidak terluka.
Menurut laporan Reuters pada tahun 2014 lalu, ada sekitar 10.000 anak-anak yang ditelantarkan di Tiongkok setiap tahunnya. Walau sebagian dari mereka dititipkan di “pulau keamanan bayi” dan dibawa ke pantai asuhan, beberapa dari mereka ditelantarkan di tempat umum seperti toilet dan stasiun kereta. (Ikr/hdy)