Liputan6.com, Jakarta - BMW Indonesia mengonfirmasi keikutsertaannya pada kegiatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015. Pada pameran otomotif yang berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City pada 20 - 30 Agustus 2015 tersebut, BMW juga akan memperkenalkan dua produk baru.
Melalui keterangan resmi yang diterima Liputan6.com, dijelaskan jika salah satu mobil anyar yang diperkenalkan adalah pelopor kendaraan di segmen sedan sport modern, yang telah dikenal luas sebagai ikon dalam kelas kendaraan ini selama 40 tahun.
Dikatakan, model ini memiliki standar dalam hal kedinamisan, efisiensi dan desain, juga membangun hubungan emosi yang kuat antara pengalaman berkendara sporty dengan kepraktisan sehari-hari. Bisa jadi, sosok tersebut yaitu BMW Seri 3.
Dari penelusuran kru Liputan6.com, Seri 3 menjadi satu-satunya lini model BMW yang sudah berusia 40 tahun. Model ini diperkenalkan pertama kali pada 1975 dalam varian E21.
Selain sedan, BMW Indonesia juga akan meluncurkan mobil yang menggabungkan ruang interior yang luas, fleksibilitas dan keselamatan berkendara, dengan keanggunan, kedinamisan dan efisiensi dalam gaya khas BMW. Sosok misterius ini diklaim memberi perpaduan terbaik antara kepraktisan dan hiburan bagi pengendara.
Penasaran seperti apa kedua sosok tersebut? Pantau terus kanal Otomotif-Liputan6.com.
(ysp/sts)
Seri 3 Baru Muncul di GIIAS 2015?
BMW Seri 3 menjadi satu-satunya lini model BMW yang sudah berusia 40 tahun.
diperbarui 04 Agu 2015, 16:44 WIBBMW Seri 3 menjadi satu-satunya lini model BMW yang sudah berusia 40 tahun.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Ramadan UpdateDahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
7 8 9 10
Berita Terbaru
Yayasan Didesak Lepas Universitas Bandung Lewat Skema Alih Kelola, Apakah Bersedia?
BRI Fasilitasi Pembiayaan Pembangunan Jalan Trans Papua
Genap 40 Tahun, Ini Perjalanan Karier Lewis Hamilton di Ajang F1
Jaksa Agung Sebut Sudah Ada Tersangka di Kasus Korupsi KLHK
Apa Itu Protein: Fungsi, Jenis, dan Manfaatnya bagi Tubuh
11 Makanan Khas Pati yang Wajib Dicoba, Nasi Gandul hingga Swike Kerang
VIDEO: Prosesi Pemakaman Membawa Jenazah Carter dari Navy War Memorial ke Gedung Kongres AS
Kebiasaan dari Masa Pacaran, Sederet Potret Kiky Saputri dan Muhammad Khairi Hobi Pakai Baju Couple
Bertemu Ketua KPK, Kapolri Pastikan Kerja Kortas Tipikor Tak Tumpang Tindih
ASDP: Layanan Penyeberangan Bebas PPN 12%
VIDEO: Bingung Nganggur, Pemuda di Purwakarta Colong Handphone
Apa itu Individu: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Perannya dalam Masyarakat