Liputan6.com, Jakarta - Ancaman hacker yang mengintai sistem kemanan smartphone kian meningkat. Tak peduli seaman apapun sistem yang disematkan pada perangkat smartphone Anda, rupanya para peretas selalu mampu mencari celah untuk mencuri data pribadi pengguna smartphone. Laporan terbaru bahkan menyebutkan bahwa para hacker kini memanfaatkan baterai untuk menyusup ke dalam smartphone.
Menurut informasi yang dilansir Mobile Choice, Kamis (6/8/2015), baterai yang digunakan di perangkat smartphone memang sedang "dipelajari" oleh para hacker untuk dijadikan alat mata-mata untuk mengawasi tindak-tanduk penggunanya dan bahkan bisa dimanfaatkan untk mencuri berbagai data pribadi mereka.
Dijelaskan lebih lanjut, celah keamanan yang ditemukan hacker ini berada pada standar web HTML 5 yang memungkinkan pelaku serangan melakukan identifikasi dan pelacakan kegiatan yang dilakukan melalui smartphone.
Software di HTML 5 bisa memberikan informasi berapa banyak sisa daya baterai smartphone yang tersisa, hal ini akan membuat smartphone memperlihatkan notifikasi yang dapat mengingatkan penggunanya untuk mengaktifkan fitur power saving. Lewat titik inilah informasi tersebut dimanfaatkan untuk mengidentifikasi smartphone tanpa diketahui sang pemilik.
Dalam laporan bertajuk The Leaking Battery: A Privacy Analysis of the HTML 5 Battery Status API, tim peneliti dengan tegas menyatakan bahwa baterai smartphone memang dapat menjadi alat untuk memata-matai penggunanya.
"Dalam interval waktu yang begitu singkat, Battery Status API dapat digunakan untuk metode pelacakan dan mengidentifikasi pengguna, serupa dengan evercookies. Selain itu, informasi baterai dapat digunakan untuk memberikan informasi saat pengguna memutuskan untuk membersihkan evercookies-nya," tulis mereka dalam laporan.
(jek/dhi)
Waspada, Hacker Bisa Bobol Smartphone Lewat Baterai
Lupakan Wi-Fi Mobile yang diklaim rentan ancaman hacker. Baterai smartphone Anda pun tengah diintai hacker.
diperbarui 06 Agu 2015, 07:48 WIBHacker Serang Smartphone Lewat Baterai
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dharma-Kun Sapa Sejumlah Tokoh Masyarakat di Kalideres Sebelum Kampanye Akbar
7 Potret Ariel Noah Jadi Mekanik Motor Moge BMW, Tampil Macho
Ternyata Ini Alasan Gus Baha Sering Guyon saat Ngaji, Sitir Mbah Moen dan KH Nursalim
Kapolri Pastikan Pelaku Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan Dipecat dan Dipidana
Penulis Film Si Doel The Movie dan Si Doel Series, Hadir di Bedah Film Marbot UBSI Cengkareng
Jadwal Bola Hari Ini Liga 1, Lengkap dengan Link Live Streaming
Berbaju Putih, Pramono-Rano Hadiri Kampanye Akbar di GBK Senayan
Tips Konsisten Diet: Panduan Lengkap Mencapai Berat Badan Ideal
Ahli: Perubahan Iklim Membuat Durasi 1 Hari Terasa Lebih Panjang
Sejauhmana Orangtua Berhak Ikut Campur Saat Anaknya Dihukum Guru?
Kejutan di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Gaet 3 Pemain Baru untuk Timnas Indonesia
Tips Belanja Bulanan Hemat: Panduan Lengkap Mengatur Pengeluaran