Liputan6.com, London - Legenda Arsenal Thierry Henry mengatakan The Gunners bisa menjuarai Liga Primer Inggris. Namun, dengan catatan mereka bisa mendatangkan striker Real Madrid Karim Benzema.
"Saya selalu katakan, ini adalah tahun mereka, tapi ada dengungan asli di sekitar tempat itu saat ini. Saya pikir mereka bisa menantang gelar tahun ini kalau mereka tetap tanpa cedera," ujar Henry.
Advertisement
"[Olivier] Giroud sebagai striker sendirian di sana, dan Anda tidak bisa menjuarai liga. Anda butuh tipe striker lain dan saya pikir kalau mereka bisa mendatangkan Benzema, maka mereka akan menjadi pesaing gelar yang nyata dan di Liga Champions juga."
Arsenal memang sebelumnya dikait-kaitkan dengan striker asal Prancis berusia 27 tahun itu sepanjang bursa transfer musim panas ini. Menurut kabar yang berkembang, klub asal London itu bisa mendapatkan sang pemain jika datang tawaran senilai 45 juta pounds.
Untuk memboyong Benzema ke Emirates Stadium, Arsenal menyiapkan dana hingga 65 juta euro atau sekitar Rp 966 miliar. Jumlah itu jauh melebihi transfer Mesut Ozil yang hanya bernilai 42,5 juta pound.
Jika dapat mendatangkan Benzema, kekuatan Arsenal diprediksi lebih hebat. Saat ini, Arsenal memiliki dua striker, yakni Olivier Giroud dan Danny Welbeck. Namun, performa kedua penyerang tersebut pada musim lalu tidak memuaskan Manajer Arsenal Arsene Wenger.(Ian/Bog)