Pertimbangkan Ini Sebelum Berhenti Kerja

Pertimbangkan hal ini sebelum Anda memutuskan untuk berhenti bekerja.

oleh Meita Fajriana diperbarui 09 Agu 2015, 08:32 WIB
Sebelum memutuskan untuk resign, ada baiknya Anda memikirkan lima hal ini terlebih dahulu.

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda berkeinginan untuk keluar dari pekerjaan Anda sekarang, namun belum memiliki pekerjaan selanjutnya yang menerima Anda setelah itu? Pikirkanlah kembali keinginan tersebut. Karena proses interview dan perekrutan karyawan baru tidak selalu sesuai dengan rencana, melainkah membutuhkan waktu lama.

Anda tentu tidak ingin berada dalam posisi pengangguran terlalu lama buka. Selain akan membuat Anda bosan di rumah, pemasukan juga akan berkurang bahkan tabungan akan terkuras. Seperti melansir dari Torontosun, Jumat (7/8/2015), setidaknya sebuah perusahaan membutuhkan waktu selama 22 hari untuk proses merekrut karyawan baru.

Proses yang berlangsung hampir satu bulan itu, ketika Anda tetap berlanjut kepada tes selanjutnya, bagaimana jika tidak? Anda dapat membaut perencanaan ketika ingin berpindah pekerjaan. Anda juga dapat menacri link untuk membantu jalan Anda mendapatkan pekerjaan yang baru.

Menurut studi dari Glasdoor's meski terdapat beberapa perusahaan yang melakukan rangkaian proses interview dan mengumumkannya dalam 13 hingga 15 hari, Anda tetap harus memberikan tempat yang aman untuk karir Anda. Mengingat lamanya proses interview Anda dapat menunggu panggilan sambil tetap bertahan diperusahaan Anda sekarang. Jika Anda telah menemukannya, Anda dapat melanjutkan karir Anda. (Mit/Ibo)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya