West Bromwich vs Manchester City: Misi Juara Pellegrini

Tes pertama Manchester City menuju target ambisius jadi juara Liga Inggris.

oleh Defri Saefullah diperbarui 10 Agu 2015, 07:20 WIB
Prediksi West Bromwich Albion vs Manchester City (Liputan6.com/Yoshiro)

Liputan6.com, West Bromwich: Manchester City bakal memulai pertarungan menuju tangga juara saat dijamu West Bromwich Albion dini hari nanti di Stadion Hawthorns. Ini menjadi langkah awal menuju misi juara yang diusung Manuel Pellegrini musim ini.

Ya, setelah teken perpanjangan kontrak hingga 2017, manajer City asal Chile ini langsung menargetkan juara. Baginya, perpanjangan kontrak tak memiliki arti apa-apa jika tak mampu beri gelar juara untuk City musim ini.

Maklum, meski perpanjang kontrak, Pellegrini masih dibayang-bayangi oleh kharisma Joseph Guardiola, pelatih Muenchen yang selalu dikaitkan menjadi pelatih Man City berikutnya. West Bromwich menjadi tes pertama bagi Pellegrini untuk mengukur seberapa besar kans Manchester Biru menjadi juara musim ini.

"Bersama tim besar, Anda tak boleh dua musim tanpa gelar. Sangat penting untuk memenangkan gelar. Penting pula tunjukkan kepada fans dan media kalau pelatih tidak sekadar khawatirkan posisinya, tapi pelatih memang harus menganalisa kinerjanya," ujar Pellegrini seperti dikutip Daily Mail.


2

Dilihat dari rekor pertemuan, Manchester City memang unggul segalanya. Di 6 pertemuan terakhir, City selalu memenangkan laga melawan West Bromwich Albion.

Maka itu, WBA sepertinya sangat berambisi untuk meruntuhkan rekor buruk itu kali ini. WBA bakal berharap kepada pemain baru seperti James McClean, James Chester,Rickie Lambert dan Serge Gnabry.

Selain tentunya pemain-pemain lama seperti Joan Lescott atau Saido Berahino. Manajer WBA, Toni Pulis berhasil selamatkan tim ini dari degradasi. Meski sudah 24 tahun malang melintang menjadi pelatih, Pulis mengaku masih saja tegang memulai Liga Inggris.

"Pengalaman membuat Anda makin sadar dengan apa yang bakal terjadi. Pemahaman terhadap situasi membuat Anda berhasil lewati musim," tandasnya. (Def/Rjp)

Data lima laga terakhir West Bromwich dan Manchester City (Yoshiro La Pandota/Liputan6.com)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya