Liputan6.com, Stafford - Sebanyak 60 unit sepeda motor langka asal Amerika Serikat (AS) akan dilelang oleh rumah lelang Bonhams pada 17 hingga 18 Oktober. Seluruh motor ini merupakan koleksi privat dari Tiberio Lonati, pengusaha.
"Tuan Lonati sangat mencintai sepeda motor yang merepresentasikan kebebasan penuh," ujar Ben Walker, Direktur Internasional Bonhams Collectors Motorcycles sebagaimana dikutip dari Art Daily, Senin (10/8/2015).
Menurut sumber yang sama, motor-motor ini merupakan motor yang sarat dengan sejarah. Tak heran jika harganya bisa `selangit`.
Pierce 688 cc Four produksi 1910 misalnya, diperkirakan akan terjual sekira 80 ribu pound sterling atau sekira Rp 1,6 miliar. Sementara itu, Indian 1.265 cc Model 402 produksi 1930 diprediksi terjual seharga 50 ribu pound sterling.
Adapula Henderson 1.000 cc Model F produksi 1916 diperkirakan terjual seharga 40 ribu pound sterling, Harley-Davidson Model J produksi 1920 seharga 20 ribu pound sterling, serta Thor 1.000 cc Model U tahun 1915 seharga 28 ribu pound sterling.
Seluruh motor ini masih tersimpan rapi di museum pribadi Tiberio Lonati di Brescia, Italia. Sementara itu, lelang akan digelar di Staffordshire County Showground, Stafford, Inggris.
(rio/sts)
Lagi Cari Motor Pierce 1910? Siapkan Dana Rp 1,6 Miliar
Sebanyak 60 unit sepeda motor langka asal Amerika Serikat (AS) akan dilelang oleh rumah lelang Bonhams pada 17 hingga 18 Oktober.
diperbarui 11 Agu 2015, 07:12 WIBIndian 1.265cc Model 402 Four-cylinder Combination produksi 1930 (Foto: Bonhams).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri