Liputan6.com, Bogor - Pendaki gunung asal Bogor, Daniel Saroha (31), hingga kini masih hilang di Gunung Semeru. Berharap untuk keselamatan Daniel, keluarga menggelar doa bersama.
Saat ditemui di rumahnya, RT 2 RW 10, Kampung Bojong Jengkol, Desa Cilebut Barat, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, keluarga Daniel menggelar doa dengan khusyuk. Di antara mereka ada yang menitikkan air mata.
Keluarga berdoa agar Daniel bisa ditemukan masih dalam kondisi hidup. Namun, selesai berdoa, anggota keluarga tidak bersedia memberikan keterangan.
"Maaf, saat ini kami belum bisa memberi keterangan. Mungkin nanti," ujar seorang anggota keluarga Daniel yang enggan disebutkan namanya. Dirinya dan keluarga berharap Daniel segera ditemukan.
Daniel Saroha sebelumnya mendaki Gunung Semeru bersama rombongan yang berjumlah 21 orang pada Selasa 11 Agustus 2015 sore.
Setelah tiba di Puncak Mahameru, Daniel bersama rombongan turun dari gunung setinggi 3.676 MDPL ini. Terakhir Daniel terlihat pukul 11.00 WIB di batas vegetasi terakhir. Ketika ditunggu hingga pukul 14.00 WIB, Daniel tidak juga muncul.
Lalu rombongan pun turun ke Kalimati meminta bantuan porter dan saver. Pencarian dilanjutkan lagi di sekitar Arcopodo, tapi belum juga berhasil ditemukan. (Rmn/Yus)
Pendaki Asal Bogor Hilang di Semeru, Keluarga Gelar Doa Bersama
Keluarga Daniel berdoa sambil berharap agar Daniel bisa ditemukan masih dalam kondisi hidup.
diperbarui 12 Agu 2015, 17:47 WIBJalur pendakian Gunung Semeru ditutup sementara guna konservasi.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Susunan Lengkap Pengurus DPP Partai Golkar Periode 2024-2029
Guru di Sorong Didenda Adat Rp100 Juta Gara-Gara Sebarkan Video Siswa Sedang Gambar Alis
Cuaca Hari Ini Jumat 8 November 2024: Jakarta Cerah Seharian
Tergerus Mobil Listrik China, Cuan Toyota Turun 26 Persen
3 Resep Dendeng Sosis Batokok yang Viral, Lauk Makan Penghabis Nasi
Angka Stunting di Banyuwangi Terus Turun, Ini Jurus yang Dilakukan
Jatuh Bangun Miliader Todd Graves Bangun Bisnis Ayam Goreng, Kini Omzet Capai Rp 78 Triliun
Bisnis Kripto Milik Standard Chartered Bidik Pendanaan Rp 788,5 Miliar
IHSG Jeblok di Tengah Kemenangan Trump, Begini Kata Bursa
Nikmati Sensasi Jogging Alami dan Segar, Simak Lokasinya Mudah Diakses dari Stasiun Bandung
Perubahan Musim? Ini 5 Strategi Ampuh untuk Rambut Sehat
8 November 1895: Wilhelm Roentgen Menemukan X-Ray