Hotel 'Hantu' di Sisilia, Tidak Pernah Ada Tamu Selama 61 Tahun

Pembangunannya memakan waktu 30 tahun. Mengapa tak ada satupun yang mau menginap di situ?

oleh Arie Mega Prastiwi diperbarui 12 Agu 2015, 19:52 WIB
Grand Hotel Calogero. Tak pernah menerima tamu selama 61 tahun. (Republicca)

Liputan6.com, Sisilia - Hotel ini memiliki 300 kamar, berlantai lima, dan punya pemandangan menakjubkan. Bahkan berulang-ulang mengumumkan "grand opening"-nya. Tapi, hingga kini, tak pernah ada tamu singgah di hotel itu.

Italia terkenal dengan pasta yang luar biasa enak, pedesaan yang cantik, dan pantai nan elok. Tetapi Italia juga termasyhur dengan proyek properti yang terbengkalai. Salah satunya adalah Grand Hotel de Calogero di Sisilia. Ia menjadi bangunan terbengkalai tertua di negeri ini.

Menurut Republicca, tak pernah ada satu pun tamu tinggal dan menikmati pemandangan luar biasa. Kisah Hotel ini menawarkan sisi lain cerita properti Italia.

Hotel 'Hantu' di Sisilia, Tidak Pernah Ada Tamu Selama 61 Tahun (Republicca)

Time mengutip artikel dari Linkiesta, Rabu (12/8/2015), Italia memiliki sekitar 670 bangunan yang tidak pernah dibuka atau tidak pernah selesai dibangun. Total dana yang dibutuhkan untuk menyelesaikan properti senilai $ 2.8 miliar.

Dalam kasus Grand Hotel de Calogero di Sisilia, pemilik bukan tak mencoba untuk memperbaiki. Tanah yang rusak saat pembangunan Grande Hotel Calogero pada 61 tahun lalu, telah diperbaiki. Selain itu, renovasi kamar-kamar hotel juga pernah dilakukan.

Hotel 'Hantu' di Sisilia, Tidak Pernah Ada Tamu Selama 61 Tahun (Republicca)

Sangat mengherankan tak satu pun yang mau mengelola penginapan mewah ini. Padahal ia berada di lokasi yang sangat premium. Puncak bukit Monte Kronio adalah rumah bagi sebuah bangunan Basilia Kuno yang dimiliki St. Cologero, orang suci abad ke-16. Bukit ini adalah cagar alam yang memiliki pemandangan luar biasa dan terkenal sebagai tempat peristirahatan musim semi dan musim panas.

Menurut TheLocal.it, pekerjaan pertama dimulai pada 1954. Butuh 30 tahun untuk membangun hotel bertingkat lima ini. Proyek penginapan ini dikerjakan oleh pemerintah Sisilia. Namun, tanpa alasan jelas, hotel mewah ini ada satupun karyawan dan manajemen bekerja.

Setelah beberapa tahun terbengkalai, pemerintah Sisilia kembali memutuskan untuk memperbaiki. Pada 1993, nyaris 10 tahun setelah grand opening pertama, penginapan mewah ini mengundang seluruh tamu dari berbagai negara untuk menghadiri grand opening kedua.

Sayangnya, lagi-lagi, pesta pembukaan tidak jadi dilaksanakan. Padahal kamar-kamar telah terisi dengan perabot, dapur telah siap menjamu tamu-tamu, dan lantai marmer kinclong terpoles.

Hotel 'Hantu' di Sisilia, Tidak Pernah Ada Tamu Selama 61 Tahun (Republicca)

Ternyata, banyak kesalahan serius yang ditemukan dalam hotel ini. Misalnya, drainase bangunan lima tingkat ini tidak terkoneksi dengan pembuangan di kota. Grand Hotel de Calogero juga tidak mendapat izin terkait sanitasi.

Kesalahan ini tidak hanya membuat Hotel Calogero urung beroperasi, tetapi pemerintah Sisilia tidak bisa membayar biaya perbaikan 800 ribu Euro kepada kontraktor La Montagnola.

Tahun berlalu, dan bangunan itu semakin menua hari demi hari di Bukit Kronio. Kini, bangunan mewah hanya menyisakan dinding yang rusak. Kamar-kamar dihuni merpati yang kotorannya membuat rusak lantai hotel yang direncanakan berbintang lima itu.

Kondisi ini membuat mimpi untuk menghidupkannya lagi kian redup. (Rie/Yus)

 

 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya