Liputan6.com, Jakarta - Badan Layanan Umum (BLU) Dana Pungutan Minyak Kelapa Sawit (CPO Fund), beberapa bank, PT Riset Perkebunan Nusantara dan lembaga penyalur BBM menandatangani nota kesepahaman kerjasama pengembangan kelapa sawit berkelanjutan dan launching biodiesel 15 persen (B15) di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian pada Selasa (18/8/2015).
Direktur Utama Badan Layanan Umum Dana Pungutan Minyak Kelapa Sawit (CPO Fund), Bayu Krisnamurthi mengatakan, ada tiga poin penting dalam penantangan kesepahaman ini.
Pertama, penandatangan dengan lembaga keuangan yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI), PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) untuk kerjasama pengelolaan dana perkebunan sawit.
"Pada waktunya akan menyalurkan kredit dan bentuk dukungan lain pada petani. Khususnya untuk peremajaan pengelolaan," kata dia di Jakarta, Selasa (18/8/2015).
Kedua, kerjasama juga ditujukan kepada lembaga penelitian PT Riset Perkebunan Nusantara. " Poinnya pengembangan riset untuk efisiensi perkebunan rakyat," tambahnya.
Ketiga, penandatangan kerjasama juga ditujukan kepada produsen biodiesel dan badan usaha penyalur BBM tertentu (solar PSO) yang akan melaksanakan kerjasama penyediaan bahan bakar nabati jenis biodiesel.
Bayu menerangkan, telah ada kontrak untuk produsen biodiesel yakni PT Pertamina (Persero) dan PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) sebanyak 339 ribu KL mekanisme PSO dari 17 Agustus 2015 sampai 31 Oktober 2015. Lalu dalam pembahasan untuk kontrak baru sebesar 426 ribu KL untuk periode 1 November sampai 31 Desember 2015.
"Non PSO diperkirakan jumlahnya 750 ribu KL sampai akhir tahun 1,5 juta KL biodiesel permintaan baru di Indonesia," tandas dia. (Amd/Gdn)
Lembaga-lembaga Ini Jalin Kerja Sama Pacu Pengembangan Sawit
PT Riset Perkebunan Nusantara mengembangkan riset untuk efisiensi perkebunan sawit rakyat.
diperbarui 18 Agu 2015, 11:52 WIB(Foto: Reuters)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Hidup Tenang dan Bahagia dengan Sikap Rendah Hati
Dharma Pongrekun: Banjir Tak Perlu Dianggap Musibah, tapi Rezeki dari Tuhan
Kemkomdigi Bangun Pusat Informasi dan Pulihkan Jaringan Pascaerupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Cawagub Kun Wardana Sebut Sampah Bisa Jadi Penghasilan Bagi Warga Jakarta
Debat Ketiga Pilkada Jakarta 2024: Tiga Cagub-Cawagub Beradu Gagasan Lingkungan Perkotaan dan Ruang Hidup
Aktivis Okky Madasari Ajak Kaum Wanita Melek Politik di Momentum Pilkada 2024
Kisi-Kisi Soal SKB CPNS Kemenkeu 2024
Dinda Anwar, Selebgram Medan yang Kini Terjun ke Dunia Boxing Influencer
6 Potret Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo Bantu Warga Suriah, Sorot Rasa Aman yang Langka
Rano Karno: Retribusi Sampah Tak Perlu Diterapkan Jika Pengelolaannya Sudah Baik
Dharma Pongrekun Kenalkan Lagi Konsep Pipi Monyet, Sebut Banjir Bukan Musibah
Mengenali 5 Tanda Kecerdasan Tinggi pada Balita