Liputan6.com, Brno - Valentino Rossi senang bukan kepalang berhasil start di baris terdepan pada MotoGP Brno. Rossi yakin modal start di tempat ketiga akan bisa membawanya meraih hasil positif pada balapan hari Minggu (16/8/2015).
Rossi pada MotoGP musim ini jarang sekali dapat memulai balapan di baris terdepan. Ini merupakan kali kedua di musim ini Rossi start di front row setelah meraih pole position di Assen.
Pada sesi kualifikasi yang digelar Sabtu (15/8/2015), Rossi hanya kalah cepat rekan setim di Movistar Yamaha Jorge Lorenzo dan Marc Marquez (Repsol Honda). Lorenzo start terdepan dengan catatan 1 menit 54.989 detik.
Dengan start di posisi tiga, Rossi percaya diri untuk bersaing dengan Lorenzo dan Marquez sejak awal balapan.
"Saya pikir start di baris terdepan akan sangat penting karena Jorge dan Marc akan sangat cepat sejak awal balapan dan jika Anda start dari belakang akan mustahil untuk tetap bersaing dengan mereka. Saya sangat senang dengan hasil ini, juga karena kami bekerja sanagat baik dengan tim," ucap Rossi seperti dikutip dari Crash.
Rossi perlu meraih kemenangan di Brno karena posisinya di puncak klasemen pebalap makin didekati Lorenzo yang kini berjarak sembilan poin saja. Marquez juga mengancam dengan terpaut 56 poin. (Tho/Ary)
Start di Baris Terdepan, Ini Tanggapan Rossi
Rossi hanya kalah cepat dari Lorenzo dan Marquez.
diperbarui 16 Agu 2015, 06:07 WIBAKSI - Gaya Valentino Rossi ketika memacu motornya di ajang MotoGP
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Seskab Mayor Teddy Bantah Presiden Erdogan Walk Out saat Prabowo Pidato di KTT D-8
VIDEO: Memasuki Musim Liburan, Sejumlah Titik di Yogyakarta Terpantau Padat Lalu Lintas
Paus Fransiskus: Natal Bukan Hanya Perayaan Keluarga, Tapi Juga Membantu yang Menderita
Memahami Output Kegiatan Adalah Kunci Kesuksesan Program
Arti Mimpi Umroh: Makna Spiritual dan Petunjuk Kehidupan
Tips Roti Lembut Berhari-hari: Panduan Lengkap Membuat Roti Empuk Tahan Lama
Resorts World Cruises Tambah Armada dengan Star Scorpio, Berlabuh di Jakarta Maret 2025
Lokot Nasution Pastikan Gubernur dan Wali Kota Terpilih Pro-Pedagang
6 Hoaks Sepekan, dari Program Pemerintah sampai Politik
Miliarder Dermawan Ini Telah Sumbang Rp 310 Triliun untuk Entaskan Kemiskinan
Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Pandaan-Malang, 4 Orang Dilaporkan Tewas
5 Petenis Indonesia Gagal Lewati Kualifikasi Men's World Tennis Championship 2024 Seri Kedua