Liputan6.com, Surabaya - Walikota Surabaya Tri Rismahari bersama Rektor Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Jony Hermawan serta Konjen Jepang Yoshiharu Kato meresmikan mobil Formula Sapu Angin Speed III (SAS III) yang akan berlaga pada ajang Student Formula Japan (SFJ) pada 1-5 September 2015 mendatang.
Walikota Risma mengatakan bahwa Pemerintah Kota Surabaya selalu mendukung teman-teman Sapu Angin untuk berlaga dikanca Internasional.
"Saya yakin kalau suatu saat kalau ini tidak putus asa maka kita suatu saat akan punya titik temu antara industri dan hasil penelitian," tutur Risma kepada wartawan di Surabaya, Minggu (16/8/2015)
Rektor ITS Jony Hermawan mengatakan, ini adalah proses pembelajaran bagi mahasiswa. Bagaimana mereka melakukan proses pembuatan kendaraan. Karena yang dinilai itu bukan hanya soal kendaraannya bisa perform dengan bagus tapi dari mulai proses pembuatan sampai dengan jadi dan dilombakan itu diberikan penilaian.
"Ini merupakan proses pendidikan yang baik bagi mereka. Bagaimana semua sistem itu dilaporkan, direncanakan di dalam suatu dokumen yang terstruktur. Dan proses semacam ini tidak ada dibangku kuliah. Jadi kedepannya harus terus digalakkan, karena ini merupakan proses pembelajaran secara langsung bagi mereka," tandas Jony.
Untuk diketahui SAS III merupakan proyek mobil formula yang dibuat sendiri oleh mahasiswa ITS. Sebelumnya, mahasiswa ITS juga keberhasilan membuat mobil Formula Sapu Angin Speed I (SAS I) generasi pertama dengan meraih Best Rookie Award (penghargaan pendatang baru terbaik) pada kompetisi Student Formula Japan (SFJ) tahun 2013 lalu dan dilanjutkan juga meningkatnya peringkat Sapu Angin Speed II pada kompetisi SFJ 2014.
SFJ 2015 merupakan kompetisi yang tidak mengacu pada race akhir, namun untuk menjadi pemenang peserta harus mendapatkan poin tertinggi dari beberapa penilaian, yaitu Static Events: Presentation 75, Engineering Design 150, Cost Analysis 100. Dan, Dynamic Events: Acceleration 75, Skid-Pad 50, Autocross 150, Efficiency 100, Endurance 300. Dengan Total Points 1,000.
(gst)
Walikota Risma Resmikan Formula Sapu Angin Speed III Karya ITS
SAS III merupakan proyek mobil formula yang dibuat sendiri oleh mahasiswa ITS.
Diperbarui 16 Agu 2015, 14:13 WIBSAS III merupakan proyek mobil formula yang dibuat sendiri oleh mahasiswa ITS.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bank Indonesia dan State Bank of Vietnam Perkuat Kerja Sama
Ingin Jadi Pengendali, Sentosa Bersama Mitra Gelar Tender Sukarela Saham PADI
Investor Kripto Tengah di Level Ketakutan Ekstrem
Cara Mencegah Rambut Beruban Agar Tidak Tumbuh Lagi
Minyakita Dikorupsi Produsen Nakal, Menko Pangan: Penjarakan!
Resep Sop Merah untuk Sahur dan Buka Puasa Bernutrisi, Anak-anak Pasti Suka
Kabar Tersangka Kasus Korupsi Pertamina Punya Grup WA Dinamai Orang-Orang Senang, Ini Kata Kejagung
Kasus Minyakita Bodong, Polisi Tetapkan 1 Tersangka
Istri Ingin Gugat Cerai karena Suami Tak Memberi Nafkah? Simak Kata Buya Yahya
Ojol Minta THR Sesuai UMP, Ini Hitungannya
Resmi Jadi WNI, Potret Naturalisasi Timnas Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James
Tidur saat Puasa Ramadhan Bisa jadi Ibadah, Syaratnya Begini