Liputan6.com, Jakarta - Diego Maradona identik dengan 'Gol Tangan Tuhan'. Namun label tersebut tentu tidak akan melegenda seandainya wasit yang memimpin pertandingan Ali Bennaceur, menganulir gol kontroversial tersebut.
Bagi Maradona, Bennaceur adalah pahlawan. Kelalaian Bennaceur dalam mengamati pergerakan Maradona berbuah gol pertama bagi Argentina. Padahal bola yang bersarang di gawang Inggris berasal dari tamparan tangan Maradona.
Luka Inggris semakin perih saat Maradona kembali mencetak gol empat menit berselang. Gol ini juga ikut melegenda karena prosesnya yang cantik di mana Maradona mampu melewati 5 pemain lawan.
Berbeda dengan publik Inggris yang membenci Bennaceur, Maradona menganggap wasit asal Tunisia itu adalah pahlawan. Begitu juga dengan Argentina yang diselamatkan Bennaceur. Mereka berterima kasih kepadanya.
Setelah 29 tahun berlalu, Maradona tidak pernah melupakan jasa Bennaceur. Bahkan di sela-sela kunjungannya ke Tunisia, Maradona masih menyempatkan diri untuk menjenguk 'sahabat' lamanya tersebut.
Seperti dilansir Mirror.co.uk, Maradona membawa jersey Argentina sebagai oleh-oleh bagi Bennaceur. Di kostum tersebut tertulis, 'buat Ali, teman abadi saya', diikuti dengan tanda tangan Maradona.
Maradona juga membawa foto sebelum pertandingan Argentina melawan Inggris di Azteca Stadium yang sudah dibingkai. "Saya melakukan pertemuan emosional dengan Ali Bennaceur di rumahnya. Saya memberinya kostum Argentina dan foto pertandingan yang dipimpinnya," tulis Maradona pada akun Facebook-nya.
Sementara itu, meski menuai kecaman dari publik Inggris, Bennaceur tidak pernah merasa bersalah dengan insiden 'Gol Tangan Tuhan'. Sebab menurutnya, keputusan itu adalah kesalahan asistennya.
"Jika Anda melihat laga itu, tampak jelas bahwa hakim garis (Bogdan Dotchev dari Bulgaria) berada di posisi yang lebih baik dari saya," katanya.
"Sebelum laga berlangsung, FIFA juga dengan jelas memberi arahan kepada kami, 'Jika rekanmu berada di posisi yang lebih baik dari Anda, maka keputusannya harus didahulukan'. Itu yang saya lakukan. Asisten saya tidak mengangkat bendera." (Oleh: Marco Tampubolon/Ary)
Baca Juga:
Gelandang Barcelona Ungkap Ulah Pemain Berkata Kotor di Lapangan
Dikontrak 2 Tahun, Ryuji Kagumi Fasilitas Al Najma
Lupakan Persija, Bek Ini Susul Adam Alis Masuk Tentara
Saat Maradona Bertemu Wasit 'Gol Tangan Tuhan'
Bagi Maradona, wasit Bennaceur adalah pahlawan.
diperbarui 19 Agu 2015, 18:29 WIBDiego Maradona 'Sukses' Mencetak Gol Tangan Tuhan
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Churros: Resep Lengkap dan Tips Sukses
Cara Cepat Hentikan Diare Anak: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
287 TPS Gelar PSU, PSL hingga PSS di Pilkada 2024, KPU RI: Terbanyak di Sumut
Tips Main Rubik: Panduan Lengkap untuk Pemula dan Ahli
5 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan Rambut dan Cara Menggunakannya
KPU RI: Data C Hasil Terunggah di Sirekap Mobile Sudah Mencapai 97,85%
Fahri Hamzah Usulkan Omnibus Law Perumahan Jadi Kunci Atasi Masalah Perumahan
Kemenag Buka Pendaftaran Petugas Haji Mulai Hari Ini, Ada 8 Formasi Salah Satunya Layanan Disabilitas
VIDEO: Bagaimana Aturannya Jika Kotak Kosong Menang di Pilkada 2024?
Australia Larang Anak di Bawah 16 Tahun Main Media Sosial, Efektifkah?
Kadar Kolesterol Mahasiswa Kedokteran Ini Malah Meningkat Setelah Terapkan Pola Makan Berbasis Nabati, Kok Bisa?
Rekomendasi Kuliner Tradisional yang Ramah untuk Vegetarian