Liputan6.com, Jakarta - Chevrolet Indonesia resmi memperkenalkan small SUV Chevrolet Trax di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 di ICE BSD, Tangerang pada Kamis (20/8/2015).
Diperkenalkannya Trax, menurut Chevrolet, merupakan bagian dari komitmen mereka untuk memperluas portofolio produk globalnya di Indonesia dan juga sejalan dengan permintaan konsumen.
Small SUV ini diklaim menggabungkan desain interior yang stylish dengan kemampuan manuver yang baik. Kombinasi aspek kapabilitas dan fungsional mobil ini juga diklaim mumpuni.
"Trax memberikan pengalaman berkendara yang paling dinamis di kelasnya. Chevy Trax memiliki banyak kemampuan, bertenaga, dan sangat responsif," ujar Gaurav Gupta, Presiden Direktur GM Indonesia.
Trax merupakan small MPV yang cukup terkenal di pasar global. Belum ada rencana lebih lanjut dari Chevrolet apakah akan segera menjual model ini atau tidak.
Menempati booth di hall 7 ICE, Chevroet juga pamerkan lineup lainnya seperti Captiva, Orlando, Spin, dan juga sportscar Corvette Stingray. Di Indonesia, Chevrolet Trax bakal bersaing dengan HR-V, Ford EcoSport, Toyota Rush, dan Daihatsu Terios.
(rio/gst)
Pesaing HR-V dari Chevrolet Unjuk Gigi di GIIAS 2015
Diperkenalkannya Trax merupakan bagian dari komitmen mereka untuk memperluas portofolio produk globalnya di Indonesia.
diperbarui 20 Agu 2015, 15:15 WIBChevrolet Trax (Foto: Rio Apinino/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
52 Miliar Panel Surya Akan Ubah Jalan Raya di AS Jadi Pembangkit Listrik Raksasa
Mangrove Project - Untuk Satu Bumi 2024 Digelar di 5 Provinsi, Populerkan Investasi pada Upaya Nyata Menahan Laju Perubahan Iklim
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa: Indonesia Harus Jadi Bagian dari Solusi Global
Pemprov DKI Bakal Pindahkan 1.054 KK dari Kolong Tol dan Jembatan ke Rusunawa
Viral Sun Wukong Vs Goku: Poster Epik Laga Kualifikasi Piala Dunia China Vs Jepang
6 Keburukan Orang yang Malas Bersholawat, Na'udzubillah
Proposal Ambisius, 52 Miliar Panel Surya Bakal Membentang di Jalan Raya AS
Mensos Tegaskan Kesetaran Dalam Berkarya Sebagai Komitmen Nasional untuk Penyandang Disabilitas
Tips PDKT dengan Wanita Cuek: Panduan Lengkap Menaklukkan Hatinya
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya