Akhir Cerita Menyedihkan dalam Drama Jo Jung Suk-Park Bo Young

Akhir cerita drama yang diperankan Park Bo Young bertajuk Oh My Ghost berakhir menyedihkan. Seperti apa ceritanya?

oleh Desika Pemita diperbarui 22 Agu 2015, 17:30 WIB
Akhir cerita drama yang diperankan Park Bo Young bertajuk Oh My Ghost berakhir menyedihkan. Seperti apa ceritanya?

Liputan6.com, Jakarta Drama yang diperankan Jo Jung Suk dan Park Bo Young bertajuk Oh My Ghost makin menarik disimak. Memasuki episode terakhir, sebuah fakta baru terungkap mengejutkan penonton. Hantu wanita bernama Shin Soon Ae--diperankan Kim Seul Gie--yang menyesal dengan kematiannya hingga terus merasuki untuk menggoda pria. Akhirnya, hantu wanita itu terus merasuki Na Bong Sun, diperankan Park Bo Young.

Shin Soon Ae sempat lupa penyebab kematiannya, hanya ingin `pergi` dengan tenang setelah menemukan pria yang bisa memuaskan hasratnya. Sejak kesurupan, Park Bo Young pun sedikit berubah hingga menjadi lebih percaya diri dan tak pemalu lagi. Namun ada kejadian tak disangka dalam drama yang juga bernama Oh My Ghostess itu.

Kang Sun Woo--diperankan aktor tampan Cho Jung Seok--merupakan chef sekaligus atasan di tempat Bong Sun bekerja memiliki seorang adik yang lumpuh, Kang Eun Hee (Shin Hye Sun). Kang Eun Hee menikah dengan polisi yang digambarkan baik hati dan penyayang, seperti malaikat yaitu Choi Sung Jae (Lim Ju Hwan).

Petugas Choi--diperankan Lim Ju Hwan--polisi baik hati yang ternyata dirasuki setan kejam hingga membuatnya menjadi jahat.

Tak ada yang menyangka jika Chui Sung Jae yang disebut petugas Choi rupanya berhati kejam seperti iblis. Choi tak akan segan-segan membunuh orang yang dianggap menghalangi jalannya, mengetahui rahasianya. Kang Eun Hee lumpuh menjadi korban tabrak lari, ternyata pelakuanya adalah suaminya sendiri yaitu petugas Choi.

Shin Soon Ae akhirnya berhasil mengingat kematiannya. Shin Soon Ae ternyata saksi mata insiden yang terjadi pada Kang Eun Hee. Akhirnya, petugas Choi dengan kejam membunuh Shin Soon Ae, mengarang cerita jika gadis itu mati karena bunuh diri.

Adegan saat Na Bong Sun--diperankan Park Bo Young--saat diculik Petugas Choi dalam drama Oh My Ghost.

Petugas Choi yang telah kehilangan kendali menculik Na Bong Sun. Koki Kang Sun Woo--diperankan Jo Jung Suk--khawatir mencari Na Bong Sun, dengan bantuan dari Shin Soon Ae dan sang dukun.

Pencarian pun berhadil. Na Bong Sun disekap di sebuah rumah yatim piatu, ternyata diketahui sebagai tempat tumbuhnya Petugas Choi. Saat melihat polisi datang, Petugas Choi melarikan diri dengan membawa Na Bong Sun. Beruntung, Na Bong Sun berhasil kabur, bertemu dengan Kang Sun Woo.

Namun sebuah fakta baru terungkap. Rupanya Petugas Choi selama ini kesepian, mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari ayah dan ibu angkatnya. Petigas Choi hanya ingin mendapatkan kasih sayang. Selama ini, petugas Choi kerasukan setan jahat yang membuatnya menjadi kejam dan berhati dingin.

Petugas Choi--diperankan Lim Ju Hwan--polisi baik hati yang ternyata dirasuki setan saat melakukan kejahatannya..

Padahal, Petugas Choi telah mendapatkan kasih sayang dari istrinya, Kang Eun Hee yang memberikannya cinta tanpa syarat. Namun hati Petugas Choi yang membatu akibat setan di dalam dirinya tak merasakan hal itu.

Saat Shin Soon Ae dan sang dukun datang, setan dari dalam diri Petugas Choi keluar hingga berusaha menyerang. Petugas Choi baru pertama kali melihat sosok setan yang selama ini mempengaruhinya. Merasa tak punya jalan keluar, Petugas Choi memutuskan bunuh diri dengan melompati gedung.

(Des/Adt)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya