Liputan6.com,Bilbao: Pelatih Barcelona,Luis Enrique sangat puas karena timnya berhasil balaskan dendam usai menang 1-0 atas Bilbao di San Mames, Senin (24/8/2015) dini hari WIB. Gol semata wayang dari Luis Suarez jadi penentu kemenangan Barcelona.
Enrique sebut kemenangan ini sempurna. Selain berhasil membalaskan dendam, Barcelona bisa tampil di tempo yang tinggi. Barcelona juga sukses enyahkan ancaman-ancaman berbahaya dari Bilbao.
Laga ini merupakan pertemuan ketiga antara kedua tim. Sebelumnya, Bilbao sukses tekuk Barcelona 5-1 pada dua leg Piala Super Spanyol. Meski demikian, Enrique sangat puas dengan kemenangan di laga akhir pekan ini.
"Kami memulai musim dengan level sangat tinggi. Kami mampu mencegah mereka (Bilbao) bikin ancaman-ancaman berbahaya. Kami tampil sempurna di seluruh area permainan. Kami menciptakan peluang dan bekerja keras jaga mereka," jelasnya seperti dikutip Goal.com.
Pertandingan berjalan keras sehingga membuat dua penggawa penting Barcelona Dani Alves dan Sergio Busquets harus ditarik keluar. Apakah cedera kedua pemain serius?
Enrique menyebutkan cedera kedua pemain tidak serius. "Sepak bola itu olahraga yang penuh kontak dan cedera sudah jadi bagian di dalamnya, tapi untunglah keduanya tidak cedera berat," bebernya. (Def/Rjp)
Enrique Puas Barcelona Balaskan Dendam kepada Bilbao
Barcelona menang tipis 1-0 atas Bilbao di laga perdana Liga Spanyol.
diperbarui 24 Agu 2015, 04:31 WIBLuis Enrique sebut kemenangan lawan Bilbao sempurna (Reuters)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pangeran Harry dan Meghan Markle Tidak Diundang ke Acara Natal Keluarga Kerajaan Inggris, Terakhir Hadir 6 Tahun Lalu
Jadwal Lengkap Libur dan Cuti Bersama Desember 2024
LPS Pastikan Bayar Klaim Penjaminan Nasabah BPRS Kota Juang Perseroda Aceh
Umi Pipik Dapat Kejutan Tak Terduga dari Syntia Marisca, Begini Potretnya
Cerita Veronica Tan Jadi Wamen PPA: Masuk 2 Minggu Awal Stres
PAN Yakin Pilkada Jakarta 2 Putaran, Waketum: Kawal Penghitungan Suara
Kelaparan di Gaza: 3 Orang Tewas Tergencet Saat Antre di Toko Roti
Mantan Bintang Real Madrid Berpeluang Main di Liga Inggris pada 2025
Nama-Nama Rasul dalam Islam, Teladan Keimanan Sepanjang Masa
Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol, AHY Pindahkan Warga ke Rusun Rawa Buaya
Video Hoaks Sepekan: Penampakan Burung Bertopi hingga Mantan Menkes Nila Moeloek Promosi Obat Prostat
7 Makanan Berkuah Khas Indonesia ini Cocok Disantap Saat Musim Hujan