Liputan6.com, London - Arsenal dan Liverpool belum mampu memecah kebuntuan di babak pertama dalam laga yang digelar Senin (24/8/2015) atau Selasa dini hari WIB. Kedua tim gagal memanfaatkan banyak peluang emas yang ada.
Liverpool membuka peluang pertama di laga ini. Namun sontekan Christian Benteke pada menit kedua masih jauh dari sasaran.
Tak lama berselang Philipp Coutinho membuat pendukung tuan rumah berdegup kencang. Tendangan gelandang asal Brasil itu membentur mistar gawang yang dikawal Petr Cech.
Arsenal membalas peluang tim tamu pada menit kelima. Sundulan Alexis Sanchez memanfaatkan umpan silang Nacho Monreal sedikit melambung di atas gawang Simon Mignolet.
Kemelut sempat terjadi di gawang Liverpool pada menit keenam. Namun Sanchez gagal memanfaatkan kemelut itu jadi gol setelah sepakannya terlalu lemah.
Ramsey membuat pendukung Arsenal bersorak pada menit kedelapan. Sayang golnya dianulir karena dianggap wasit dalam posisi offside.
Cech melakukan penyelamatan penting pada menit ke-24. Ia menepis tendangan James Milner yang berdiri bebas di dalam kotak penalti.
Pada menit ke-38, Cech kembali membuat Benteke gigit jari. Ia sukses menyelamatkan peluang emas striker asal Belgia itu dari dalam kotak penalti.
Lagi-lagi Cech yang melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-43. Ia sukses menepis tendangan Coutinho sehingga hanya membentur mistar gawang dan membuat kedudukan berakhir 0-0 hingga jeda.
Arsenal: Cech, Bellerin, Chambers, Gabriel, Monreal, Coquelin, Cazorla, Ramsey, Ozil, Sanchez, Giroud
Liverpool: Mignolet, Clyne, Skrtel, Lovren, Gomez, Milner, Can, Lucas, Firmino, Coutinho, Benteke
Arsenal vs Liverpool Masih Buntu di Babak Pertama
Kedua tim gagal memanfaatkan banyak peluang emas yang ada.
diperbarui 25 Agu 2015, 02:47 WIBArsenal Vs Liverpool (Reuters / Eddie Keogh)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Elegan: Definisi, Ciri, dan Penerapannya
Investasi Rp 1,5 Triliun Ditolak, Pemerintah Minta Apple Bangun Pabrik di RI
Tips Menginap di Hotel dengan 2 Anak: Panduan Liburan Keluarga yang Menyenangkan
Tips Diet Alami untuk Menurunkan Berat Badan Secara Sehat dan Efektif
Tips Mengirim Lamaran Lewat Email yang Efektif untuk Menarik Perhatian HRD
Pemilik SAM Air Beli 12 Pesawat PTDI, Mulai Dipakai 2025
PPN 12% Bikin Daya Beli Masyarakat Makin Anjlok, Benarkah?
Apa Arti Kesehatan: Memahami Makna Holistik Kesejahteraan Manusia
Usai Rapat dengan KPU, Menko Budi Gunawan: Pilkada Jangan Golput
Apa Itu Chest Pain: Memahami Nyeri Dada dan Penanganannya
Wanita di China Tewas Usai Jalani Perawatan Hilangkan Bintik dan Tanda Lahir
Gerindra soal Beredar Surat Ajakan Prabowo Pilih Ridwan Kamil-Suswono: Dibuat di Masa Kampanye