Liputan6.com, Jakarta - Anggota DPR Komisi XI Maruarar Sirait bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian mendatangi rumah susun sewa (rusunawa) Jatinegara, Jakarta Timur. Keduanya hadir untuk meninjau warga Kampung Pulo yang sudah tinggal di rusun tersebut, serta melihat kelayakan rusun.
Menurut Maruarar yang juga Ketua Relawan Merah-Putih --bagian dari relawan Jokowi-JK--, pihaknya menyediakan 1.000 paket sembako untuk para warga yang tinggal di sana.
"Kita menyiapkan 6 bahan yaitu minyak goreng, biskuit, mi instan, beras, dan gula sebanyak 1.000 paket sudah kita siapkan. Dokter juga kita sudah siapkan untuk membantu di sini," ujar Maruarar di Rusunawa Jatinegara, Jakarta, Selasa (25/8/2015).
Kapolda Tito juga menyampaikan, selain bantuan sembako 600 paket, pihaknya juga menyediakan perpustakaan keliling bersama pihak Pemprov DKI Jakarta dan trauma healing centre, untuk membiasakan warga Kampung Pulo tinggal di Rusunawa Jatinegara.
"Kita juga berikan bantuan kesehatan hingga 20 hari. Kita hari ini berikan bantuan juga. Ada seperti relawan Pak Maruarar yang tergerak hatinya. Kita terbuka juga dengan semua pihak yang memang peduli," tegas dia.
Tito pun berharap, dampak kepindahan ini memang ada positif dan negatif. Meski demikian, rencana perpindahan ke rusun untuk lebih baik.
"Kita pahami semua warga mengalami perubahan dari di pinggir kali ke rusunawa, pasti ada positif dan negatifnya. Dari buang sampah main lempar-lempar saja, di sini diatur lebih bersih, lebih teratur, tapi sudah senang semua kan," tutur Tito yang didampingi istrinya Tri Tito Karnavian.
Salah satu warga rusun, Saani (60) merasa senang dengan bantuan yang ada, terutama dengan kehadiran Kapolda dan anggota DPR.
"Saya sangat senang diberikan bantuan dari Pak Kapolda dan Pak Anggota DPR (Maruarar). Mudah-mudahan mereka bisa ingat kami," ucap Saani. (Mvi/Mut)
Maruarar PDIP dan Kapolda Tito Bagi Sembako ke Warga Kampung Pulo
Polisi bersama Pemprov DKI Jakarta menyediakan perpustakan keliling dan trauma healing center bagi warga Kampung Pulo.
diperbarui 25 Agu 2015, 14:24 WIBKapolda Metro Jaya dan politikus PDIP Maruarar Sirait di Rusunawa Jatinegara (Liputan6.com/ Putu Merta Surya Putra)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Andika Perkasa Nyatakan Siap Terima Semua Hasil Pilgub Jateng
Pramono Harap Hasil Hitung Cepat Sama dengan Real Count
Beranjak dari Rugi, Sejahteraraya Anugrahjaya Kantongi Laba Rp 8,24 Miliar hingga Kuartal III 2024
Pilkada Serentak 2024, Ekonomi Sebut Dampaknya Tak Besar terhadap Pertumbuhan Ekonomi
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Banten Suara Masuk 89,12%: Airin-Ade 44,85%, Andra-Dimyati 55,15%
Hasil Quick Count Pilkada Sulbar: SDK-JSM Unggul
Usai Nyoblos Pilkada 2024, Erick Thohir dan Maruarar Cek Apartemen TOD di Depok hingga Manggarai
Hasil Quick Count Charta Politika Pilkada Jatim 82,67%: Luluk-Lukman 8,31%, Khofifah-Emil 57,87%, Risma-Gus Hans 33,82%
Ridwan Kamil Sungkeman ke Ibunda Sebelum Kembali ke Jakarta
Hasil Quick Count Charta Politika Pilgub Jakarta 87.00%: RIDO 39.48%, Dharma-Kun 10.58%, Pramono-Rano 49.94%
Hasil Quick Count LSI Denny JA Pilkada Jabar 92%: Acep-Gitalis 10,61%, Jeje-Ronal 9,12%, Syaikhu-Ilham 17,98%, Dedi-Erwan 62,30%
Hasil Quick Count Indikator Pilgub Jateng Suara Masuk 91%: Andika-Hendi 41,7%, Luthfi-Yasin 58,3%