Liputan6.com, Tangerang Selatan - Di panggung utama booth Toyota dalam event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 ditampilkan dua unit kendaraan personal unik warna putih-hitam yang dinamakan Toyota i-Road. Kendaraan masa depan ala Toyota ini menggunakan mesin listrik untuk dua orang dengan jarak tempuh mencapai 50 kilometer.
Penampilan i-Road yang futuristik kontan menarik perhatian pengunjung. Karena hanya bisa dilihat dari bawah panggung, maka PT Toyota Astra Motor yang mendatangkan i-Road membuat program performance i-Road di atas panggung utama. Program performance i-Road ini diadakan setiap hari sebanyak 3-5 kali.
Advertisement
Biasanya pertunjukan pertama dimulai jam 11 saat akhir pekan atau jam 13.00 saat weekdays. Sementara performance terakhir jam 19.15 atau 20.15.
Menariknya, i-Road dikemudikan oleh model cantik yang dibalut busana long dress hitam nan seksi. Sang pengemudi cantik dengan kostum mirip superhero Cat Women ini bernama Dyah Ayu Aristia, biasa disapa Tia. Saat performance jam 15.30, Tia tampak gesit mengemudikan i-Road di panggung besar Toyota.
Dengan iringan alat musik biola dari seorang violin, Tia mengemudikan i-Road berputar-putar membentuk angka delapan (8). Sekira 3 menit, Tia membawa i-Road meliuk-liuk dipanggung laksana penari balet.
Ditemui usai performance i-Road jam 15.30, Selasa (25/8), Tia mengaku kaget sekaligus senang saat dipilih mengemudikan i-Road, karena semula diirinya bertugas sebagai Toyota Pretty di booth Toyota.
"Ada bangga juga karena bisa mengemudikan i-Road, mobil masa depan Toyota yang baru pertama kali tampil di Indonesia," ujar Tia yang biasa menyetir mobil sendiri.
Tia mengaku tidak mendapat kesulitan berarti selama mengemudikan i-Road. Yang penting kecepatan dijaga di level 12-15 kilometer per jam. Kalaupun terlalu cepat, ada sensor yang akan mengerem laju kecepatan.
Ditanya soal persiapan sebelum mengemudikan i-Road, Tia mengatakan perlu persiapan mental supaya fokus dan konsentrasi saat menyetir i-Road.
"Persiapan lain minum vitamin yang cukup, supaya stamina kuat untuk tampil dari pagi hingga malam hari," ujar Tia ramah.
Sebelum mahir membawa i-Road, sarjana ekonomi ini mengaku mendapat latihan oleh instruktur i-Road dari Jepang selama 7 hari sejak 11 Agustus lalu. Latihan mulai jam 10 pagi hingga jam 16 sore di kantor TAM, Sunter, Jakarta Utara, yang dibuatkan trek yang sama dengan trek di booth Toyota.
(msu/ian)