Liputan6.com, Jakarta - Di tengah kesibukannya, Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro menyempatkan diri menemui Deputy Group CEO Noor Bank, Ahmed Aljanahi untuk membicarakan satu agenda penting. Investor di Dubai tertarik berinvestasi di portofolio surat utang negara (SUN).
Dari pantauan Liputan6.com, Jakarta, Selasa (25/8/2015), Menkeu menemui Ahmed sekira pukul 19.00 WIB di kantor Kementerian Keuangan, Lapangan Banteng.
"Kita kedatangan tamu dari CEO Group Noor Bank, salah satu bank besar di Dubai atau Uni Emirate Arab (UEA)," ujar dia saat menggelar Konferensi Pers.
Petinggi Noor Bank ini jauh-jauh terbang dari Dubai, diakui Bambang, untuk menunjukkan ketertarikan rencana investor di Dubai yang di naungi Noor Bank untuk membenamkan modal di portofolio sukuk atau surat utang berbasis syariah.
"Ada rencana dari investor di Dubai yang di lead oleh Noor Bank untuk investasi di sukuk. Kita kan punya sukuk dalam denominasi rupiah dan dolar," terangnya.
Sayang, Bambang enggan menyebut jumlah dana yang diinvestasikan dalam portofolio investasi tersebut. Namun dia memastikan dalam nilai yang signifikan. "Tidak bisa disebut jumlahnya, tapi yang pasti bukan dalam jumlah kecil," ujar dia.
Bambang berharap investasi ini dapat direalisasikan segera hingga batas waktu akhir tahun ini. "Tentu kalau terealisasi, akan membantu sumber financing kita dan membantu Bank Indonesia dalam rangka stabilisasi kurs rupiah," tegasnya. (Fik/Ndw)
Bos Bank Raksasa Dubai Malam-malam Temui Menkeu, Ini yang Dibahas
Di tengah kesibukannya, Menkeu Bambang Brodjonegoro menyempatkan diri menemui Deputy Group CEO Noor Bank, Ahmed Aljanahi.
diperbarui 25 Agu 2015, 20:10 WIBMenteri Keuangan Bambang Brodjonegoro (Liputan6.com/Endang)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Kripto 16 November 2024: Cardano Naik 22% dalam Sehari dan Dogecoin Melambung 88% Sepekan
KAI Expo 2024 Kembali Digelar di Jakarta, Ada Promo Tiket Kereta Panoramic Hanya Rp199 Ribu
Kurangnya Ibadah Bukan karena Malas, Ini Penyebabnya Kata Syekh Ali Jaber
Wall Street Terbakar, Dow Jones Ditutup Anjlok 300 Poin
Negara ASEAN yang Tidak Memiliki Laut Adalah Laos: Fakta Unik dan Menarik
Cuaca Besok Minggu 17 November 2024: Jabodetabek Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Hasil Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Petrokimia Gresik Hajar Bank Jatim
Hampir 40 Tahun Terpisah, Kakak-Beradik Korea Bertemu Kembali Berkat Tes DNA
Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Top 3: Harga Emas Diramal Terus Anjlok, Sampai Berapa?
Pekerja Jarak Jauh Wajib Tahu! Perangkat Kecil Ini Bisa Jadi Pintu Masuk Malware
Orangtua Wajib Tahu, Komplikasi Gondongan dan Penyakit Infeksi Lain Bisa Picu Disabilitas Fisik