Liputan6.com, Jakarta - Polda Metro Jaya meringkus 2 begal asal Lampung Fadeli (27) dan Ramdhani (31), yang kerap meneror warga dengan aksi kejahatannya. Mereka bahkan dikenal tidak segan menyakiti korbannya dengan senjata api jika melawan.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Krishna Murti mengatakan, 2 begal itu lebih dari 20 kali merampas motor milik warga.
"Pelaku melakukan pencurian dengan kekerasan atau yang dikenal dengan istilah begal, lebih dari 20 TKP (tempat kejadian perkara). Ini sangat meresahkan warga," kata Krishna di Mapolda Metro Jaya Jakarta, Selasa (25/8/2015).
Krishna menjelaskan, polisi menyita sepucuk senjata api rakitan dari tangan Fadeli, dan 5 butir peluru Kaliber 38 saat menangkap pria asal Lampung itu di sebuah rumah kontrakan kawasan Cibitung, Bekasi, Rabu 5 Agustus 2015.
"Mereka bersenjata api, anggota menyita senjata api dari tersangka Fadeli," kata dia.
Kanit I Subdit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polda Metro Jaya Kompol Gunardi mengatakan, tersangka Fadeli mengaku dirinya bukan pemilik senjata api tersebut. Pemilik aslinya yang juga pelaku begal bernama Sanjaya telah menitipkan.
"Sanjaya itu orang Lampung, dia pelaku pencurian dengan senpi juga dan saat ini masih kita cari. Sanjaya menitipkan sebentar senpi ke tersangka, karena mau pulang kampung. Nantinya rencananya akan diambil kembali selepas dari pulang kampung," tutur Gunardi.
Atas perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 2 ayat (1) UU Darurat No 12 Tahun 1951 tentang kepemilikan, menguasai, dan menyimpan senjata api tanpa hak dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara. (Rmn/Mar)
2 Begal Bersenjata Api Asal Lampung Diringkus di Bekasi
Krishna menjelaskan, polisi juga menyita sepucuk senjata api rakitan dari tangan Fadeli, dan 5 butir peluru Kaliber 38.
diperbarui 26 Agu 2015, 01:38 WIBIlustrasi Begal Motor
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri
Polisi Gagalkan Penyelundupan 11 Kg Ganja Lewat Jasa Ekspedisi di Pelabuhan Bakauheni