Liputan6.com, California - Grand Theft Auto V (GTA V) merupakan game Action yang dinilai kontroversial karena menghadirkan aksi pencurian mobil, pembunuhan dengan senjata api, dan aksi kekerasan lainnya yang tergolong ke tindakan kriminal. Jelas saja, game ini sempat dilarang beredar di beberapa negara.
Namun, dibalik `gelap`nya suasana gameplay besutan Rockstar tersebut, kali ini muncul sebuah mod baru yang menyulap GTA V menjadi sebuah serial populer. Ya, mod tersebut mampu membuat para karakter GTA V menjadi karakter serial sitkom Friends.
Dari sebuah video yang diunggah di YouTube lewat channel Merfish, tampak sebuah video berdurasi 46 detik yang memperlihatkan cuplikan opening scene serial yang pertama kali mengudara sejak tahun 1994 tersebut, lengkap dengan lagu tema `I'll Be There For You`.
Lucunya, video tersebut tidaklah diisi dengan karakter Friends seperti Jennifer Aniston, Courtney Cox dan kawan-kawan, melainkan diisi dengan deretan karakter GTA V.
Cuplikan opening scene-nya pun mirip dengan opening scene yang hadir di serial aslinya, bahkan lokasi video tersebut mengambil taman air mancur yang sama. Hanya saja, jika di opening scene asli para karakter Friends sempat memperlihatkan adegan membuka payung, di opening scene Friends versi GTA V para karakter memegang senapan rocket launcher.
Ini memang bukan pertama kalinya GTA V tampil unik berkat ulah jahil para modder. Sebelumnya, GTA V mampu menghadirkan mod film Fast and Furious 7, bahkan Christiano Ronaldo dan Iron Man pun sempat muncul dan bisa dimainkan di game ini.
GTA V memang menjadi salah satu game yang bisa `diutak-atik` pemainnya karena memang dirilis di PC. Sejak dirilis di PC pada April lalu, banyak para gamer menciptakan mod unik agar membuat suasana permainan lebih seru dan tidak membosankan.
Penasaran seperti apa aksinya? Lihat videonya di bawah ini:
(jek/dew)
Lucu, Grand Theft Auto V Disulap Jadi Serial Friends
Video game GTA V disulap menjadi serial Friends? Penasaran seperti apa cuplikannya? Lihat di sini.
diperbarui 28 Agu 2015, 11:47 WIBGTA V disulap jadi serial Friends? Penasaran seperti apa cuplikannya?
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mitsubishi Pamer Triton Modifikasi di Tokyo Auto Salon 2025
Apa Itu Generasi Sandwich? Memahami Fenomena Sosial yang Menantang
Polisi Periksa Suami Diduga Pelaku Pengeroyokan di Jakarta Utara, Karena Tahu Penyebab Kejadiannya
Daftar Kebiasaan Miliarder yang Jadi Rahasia Kesuksesan
Dibebani Biaya Pengiriman, Laba SAPX Anjlok 9,48% di Kuartal III 2024
Punya Kekuatan Merata, Kesatria Bengawan Solo Bidik Juara IBL 2025
3 Resep Ayam Bumbu Taichan untuk Masak Sat Set, Jadi Tumisan sampai Direbus
Pasar Kripto Bakal Capai Puncak Maret 2025, Lalu Siap-siap Anjlok
Menikmati Keindahan Bukit Merese di Kawasan Mandalika Lombok
Gus Ipul Ungkap Bentuk Dukungan Kemensos untuk Pelaksanaan Program MBG
9 Januari 1982: Lahirnya Kate Middleton, Putri Kerajaan Inggris dari Berkshire
Ciri Ciri Terkena Asam Lambung: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya