Liputan6.com, Legian - Skuad Macan Kemoyaran telah tiba di Bali sejak Kamis (27/8) kemarin untuk mengikuti laga pembuka Piala Presiden yang menurut rencana akan dibuka Presiden RI Joko Widodo 30 Agustus mendatang.
Ada yang berbeda dengan suasana Hotel Ueforia tempat menginap para pemain Persija Jakarta itu. Pemain dengan nomor punggung 14 Ismed Sofyan mendapat kejutan dari suporter fanatik Persija yakni The Jakmania Bali. Ternyata pada hari Jumat (28/8/2015) bertepatan dengan ulang tahunnya ke-36 tahun.
Ketua The Jakmania Bali, Bagus Eko Febryanto mengatakan dirinya bersama anggota Jak Bali lainnya telah merencanakan memberikan kejutan untuk Ismed Sofyan tersebut sebelum skuad Persija datang ke Bali.
Advertisement
"Kita sudah rencanakan memberikan kejutan ini kepada Bang Haji Ismed sejak jauh-jauh hari sebelum Persija datang. Doa buat Bang Haji Ismed, semoga selalu bahagia, sukses bersama keluarga dan bisa membawa Persija kembali juara," kata Bagus kepada Liputan6.com, Jumat (28/8).
Sementara itu, mendapat kejutan dari para pendukung fanatiknya Ismed Sofyan mengaku terharu dan senang. Pasalnya, selain selalu setia mendukung Persija, Jakmania masih selalu memperhatikan hal-hal yang membuatnya matanya nampak berkaca-kaca.
"Terima kasih atas surprise yang diberikan di hari lahir saya. Harapan saya semoga Persija bisa menjadi juara di turnamen Piala Presiden ini dan mempersembahkannya untuk The Jakmania," papar Ismed. (Tho/Def)
Baca Juga
Seperti Ini Reaksi Juventus Masuk Grup Neraka Liga Champions