Banyak Peluang, Barcelona vs Malaga Masih Nihil Gol di Babak 1

Trio MSN masih belum bisa bobol gawang Malaga.

oleh Defri Saefullah diperbarui 30 Agu 2015, 02:28 WIB
Luis Suarez mencoba berebut bola dengan kiper Malaga (REUTERS/Albert Gea)

Liputan6.com, Jakarta Barcelona gagal memanfaatkan banyak peluang saat menjamu Malaga di Stadion Camp Nou pada pekan ke-2 La Liga, Minggu (30/8/2015) dini hari WIB. Barcelona masih ditahan 0-0 Malaga berkat tembok kokoh yang diperagakan tim tamu.

Barcelona sebenarnya sempat bersorak girang di awal laga. Di menit ke-4, Luis Suarez berhasil mencetak gol lewat sundulan. Sayang, golnya ini dianulir wasit karena dianggap sudah mendorong bek Angeleri.

"Azulgrana" seperti biasanya mendominasi penguasaan bola. Tak aneh jika permainan pun berhasil dikuasai. Meski demikian, Barcelona pun nyaris menanggung malu.

Di menit ke-19, Juankar lepas tembakan jarak jauh usai menerima "umpan" dari kiper Barcelona, Claudio Bravo. Untunglah, tembakannya masih melayang tipis di atas gawang.

Menit ke-26, bek Barcelona Javier Mascherano nyaris mencetak gol usai mendapatkan umpan manis Messi. Tapi sundulannya masih mengenai tiang. Sedangkan di menit ke-34, giliran Neymar yang tak mampu manfaatkan umpan lewat sundulan dari Sergi Roberto.

Suarez memberikan tes terakhir kepada kiper Malaga, Kameni di menit ke-42. Tapi tembakannya tepat mengarah kiper asal Kamerun itu. Skor pun tak berubah 0-0 hingga peluit babak pertama dibunyikan. (Def/Wnd)

Susunan Pemain:

Barcelona: Bravo; Roberto, Mascherano, Vermaelen, Alba; Busquets, Rakitic, Iniesta; Messi, Suárez, Neymar.

Malaga: Kameni; Rosales, Angeleri, Weligton, Torres; Horta, Recio, Tissone, Juankar; Amrabat, Cop

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya