Liputan6.com, Denpasar: Jelang laga pembuka piala presiden sore nanti di Stadion Dipta Gianyar, Bali, Persija Jakarta menjalani latihan di Lapangan Banteng, Seminyak, Kuta. Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan mengaku mewaspadai kecepatan pemain Bali United yang didominasi pemain muda.
Namun, hal itu tidak membuat RD galau. Pasalnya RD sudah mengetahui materi pemain dan beberapa strategi yang diterapkan pelatih Bali United Indra sjafri. RD pun sudah menyiapkan beberapa formula untuk redam kekuatan Bali United itu.
"Mereka bermain cepat dengan materi pemain seperti Bayu Gatra, Lerby dan lainnya. Kita sudah siapkan beberapa skema," kata RD ditemui usai latihan di Lapangan Banteng, Seminyak, Kuta, Sabtu (29/8/2015).
Namun, RD berkeyakinan anak asuhnya bisa menghadapi permainan Bali United dan lolos sebagai pemenang di grup C tersebut. Selain itu, tentunya mendepak tuan rumah yang notabene selalu konsisten menjalani latihan selama kevakuman kompetisi.
"Target kita lolos fase grup. Persoalan yang paling mendasar kita saat ini masalah kebugaran pemain. Kita tidak berlatih selama libur kompetisi. Kita sampaikan kepada pemain untuk Rileks, enjoy dalam menjalani pertandingan," terang RD. (Dwi/Def)
RD Siapkan Formula Redam Permainan Cepat Bali United
Seperti apa racikan RD menghadapi kurangnya persiapan Persija?
diperbarui 30 Agu 2015, 07:08 WIBPelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan (hadap lensa) memberikan arahan pertandingan jelang laga uji coba melawan PSAL di Lapangan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Rabu (26/8/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
10
Berita Terbaru
Jadwal Live Timnas Indonesia, Jangan Sampai Terlewat
Tanpa Layanan Google, Huawei Pede Pura 70 Ultra Dinanti Pencinta Fotografi Mobile
Rangkaian Khusus Kereta Wisata Rute Jakarta-Yogyakarta Bakal Beroperasi Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2025
Kota di Kanada Bakal Jadikan Bitcoin Sebagai Aset Cadangan
Bacaan Doa Habis Tarawih, Panduan Lengkap dan Keutamaannya dalam Bulan Ramadhan
Shin Tae-yong Sebut Piala AFF 2024 Jadi Ajang Persiapan Timnas Indonesia Menuju SEA Games 2025
Segarnya Es Kapal, Minuman Legendaris Khas Solo
AirAsia Jadi Maskapai Tepat Waktu ke-3 di ASEAN
Penemuan Kotoran Makhluk Purba Ungkap Cara Dinosaurus Mendominasi Bumi
Resep Cara Membuat Cuko Pempek Palembang yang Autentik dan Lezat
Melihat Aktivitas Pembelajaran Berkebun bagi Murid Penyandang Disabilitas
Didampingi Ali Syakieb, Dadang Supriatna Unggul di Pilkada Kabupaten Bandung Versi Hitung Cepat